Berita

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata/RMOL

Hukum

Pimpinan KPK Harus Berikan Teladan, Bukan Bela Anak Buahnya

KAMIS, 08 AGUSTUS 2024 | 09:03 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Sikap Wakil Ketua Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) Alexander Marwata yang terkesan membela pegawai dan mantan pegawai KPK yang terlibat dalam aktivitas judi online sangat disayangkan.

Analis politik dari UIN Syarif Hidayatullah Adi Prayitno mengatakan, seharusnya sebagai pimpinan, Alexander memberikan contoh yang baik bagi masyarakat.

"Sangat disayangkan. Sebagai pejabat mestinya harus menunjukkan perilaku yang menjadi contoh yang baik," kata Adi Prayitno kepada Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL, Kamis (8/8).

Dengan melontarkan pernyataan itu, Adi menilai pimpinan KPK sedang memperlihatkan sifat anak buahnya yang kerap melakukan tindakan haram.

"Jangan malah justru mempertontonkan perilaku konroversial seperti oknum pegawai yang terlibat judi online," demikian Adi.

Sebelumnya Alexander Marwata mengatakan bahwa pegawai KPK yang bermain judi online karena iseng.

“Mungkin pas lagi iseng makanya main itu,” kata Alexander Marwata di gedung KPK, Jakarta, Selasa (9/7).

Alex menjelaskan, pihaknya telah menerima laporan mengenai 17 nama yang bermain judi online. Dari hasil pengecekan, diketahui bahwa hanya delapan orang yang masih berstatus sebagai pegawai KPK.

“Yang masih berstatus pegawai KPK hanya 8 orang, sedangkan yang 9 lainnya sudah bukan pegawai KPK,” kata Alex.


Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya