Berita

Komunitas Ubah Bareng hadiahi DPW PKS Jakarta roti buaya/RMOL

Politik

Hadiahi Roti Buaya, Komunitas Ubah Bareng Puji Kesetiaan PKS

RABU, 07 AGUSTUS 2024 | 17:57 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Jakarta mendapat kunjungan dari simpatisan Anies Baswedan yang tergabung dalam Komunitas Ubah Bareng.

Kunjungan perwakilan Komunitas Ubah Bareng ini menjadi menarik karena sambil membawa dua hal yang menjadi ciri khas warga Betawi: roti buaya dan bir pletok.

Hadiah ini diberikan Komunitas Ubah Bareng di ruang kerja Ketua DPW PKS Jakarta, Khoirudin, yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (7/8).

Co-Founder Ubah Bareng, Mohammad Abror mengatakan, roti buaya dalam budaya betawi merupakan simbol kesetiaan. Simbol ini sengaja diberikan kepada PKS karena dianggap setia menjaga demokrasi di Indonesia, terutama di Jakarta.

"Jadi mohon diterima ini simbol dari kami, Ubah Bareng Jakarta untuk PKS sebagai bentuk apresiasi, support untuk tetap menjaga demokrasi," kata Abror.

Adapun pemberian bir pletok dimaksudkan agar imunitas para kader PKS selalu terjaga. Imunitas yang diharapkan tidak hanya sebatas fisik, tetapi juga mental untuk tahan terhadap godaan politik yang mencoba menggoyang PKS pindah ke koalisi lain.

"Ini ada bir pletok dan halal karena isinya rempah-rempah. Ini produksi UMKM Jakarta dan bir pletok punya khasiat untuk menjaga imunitas," jelasnya.

Komunitas Ubah Bareng merupakan inisiator yang menggagas program kampanye "Desak Anies" dan "Slepet Imin" saat kampanye Pilpres 2024 kemarin. 

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya