Berita

Komunitas Ubah Bareng hadiahi DPW PKS Jakarta roti buaya/RMOL

Politik

Hadiahi Roti Buaya, Komunitas Ubah Bareng Puji Kesetiaan PKS

RABU, 07 AGUSTUS 2024 | 17:57 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Jakarta mendapat kunjungan dari simpatisan Anies Baswedan yang tergabung dalam Komunitas Ubah Bareng.

Kunjungan perwakilan Komunitas Ubah Bareng ini menjadi menarik karena sambil membawa dua hal yang menjadi ciri khas warga Betawi: roti buaya dan bir pletok.

Hadiah ini diberikan Komunitas Ubah Bareng di ruang kerja Ketua DPW PKS Jakarta, Khoirudin, yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (7/8).


Co-Founder Ubah Bareng, Mohammad Abror mengatakan, roti buaya dalam budaya betawi merupakan simbol kesetiaan. Simbol ini sengaja diberikan kepada PKS karena dianggap setia menjaga demokrasi di Indonesia, terutama di Jakarta.

"Jadi mohon diterima ini simbol dari kami, Ubah Bareng Jakarta untuk PKS sebagai bentuk apresiasi, support untuk tetap menjaga demokrasi," kata Abror.

Adapun pemberian bir pletok dimaksudkan agar imunitas para kader PKS selalu terjaga. Imunitas yang diharapkan tidak hanya sebatas fisik, tetapi juga mental untuk tahan terhadap godaan politik yang mencoba menggoyang PKS pindah ke koalisi lain.

"Ini ada bir pletok dan halal karena isinya rempah-rempah. Ini produksi UMKM Jakarta dan bir pletok punya khasiat untuk menjaga imunitas," jelasnya.

Komunitas Ubah Bareng merupakan inisiator yang menggagas program kampanye "Desak Anies" dan "Slepet Imin" saat kampanye Pilpres 2024 kemarin. 

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya