Berita

Pemenang Aceh Barista Champ 2024/Ist

Nusantara

Digagas Amanah, Pemuda Lhokseumawe Juara Aceh Barista Champ 2024

RABU, 07 AGUSTUS 2024 | 11:27 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Diki Firdaus berhasil mencatatkan diri sebagai Aceh Barista Champ 2024 yang digagas Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah) di Taman Budaya, Banda Aceh, Selasa malam (6/8).

Barista asal Lhokseumawe itu mengalahkan tiga finalis dari daerah lainnya di Provinsi Aceh.

Kepala Balai Pelatihan Vokasi Produktivitas (BPVP) Banda Aceh, Rahmad Faisal yang hadir dalam pengumuman pemenang berharap ajang kali ini bisa menjadi batu loncatan bagi para barista asal Aceh.

“Ini suatu event yang luar biasa bagi anak muda Aceh. Agar, barista-barista di Aceh bisa bersaing di event-event tingkat nasional maupun internasional,” katanya.

Menurutnya, kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh Amanah terbukti menimbulkan dampak signifikan. Oleh karena itu, dia berharap kolaborasi Amanah dengan para pemangku kebijakan di Aceh bisa terus berlanjut ke depannya.

“Amanah dengan ide-ide inovatif dan kreativitasnya bisa membuat anak-anak muda di Aceh itu bisa mengikuti event-event tingkat nasional dan internasional,” tuturnya.

Acara Grand Final Aceh Barista Champ 2024 diikuti empat peserta yang lolos dari babak semifinal. Mereka terpilih setelah mendapatkan nilai tertinggi di antara 12 barista yang berkompetisi pada sehari sebelumnya, Senin (5/8/2024).

Keempat finalis bersaing untuk memikat para juri dengan menyajikan tiga jenis minuman, yakni espresso, milk beverage dan signature drink.

Diki yang tampil di urutan pertama menganalogikan minuman buatannya seperti kelembutan dan kehangatan seorang ibu. Dalam presentasinya di hadapan para juri, ia juga menggunakan bahan susu yang telah dijernihkan menggunakan sari buah apel.

Populer

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

Putra Putri TNI-Polri Minta Polisi Tangkap Alvin Lim

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 02:24

UPDATE

China Bersiap Habisi Starlink Elon Musk, IHSG-Rupiah Semoga Positif

Rabu, 07 Agustus 2024 | 14:05

Pak Prabowo, Jangan Pilih Menteri Titipan Oligarki

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:57

Volume Produksi Batubara Adaro Minerals Indonesia Naik 17 Persen di Semester I 2024

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:54

Hasina Diisukan Cari Perlindungan ke Inggris, Begini Regulasinya

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:53

Asyik Nongkrong Saat Pj Gubernur Lampung Kunker, Sejumlah Camat di Tubaba Tuai Kecaman

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:42

Bonus Setengah Miliar Rupiah Jadi Vitamin Atlet PON Jakarta

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:42

Aburizal Bakrie Tegaskan Munas Golkar Digelar Sesuai Jadwal

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:32

Heru Budi Hargai Emas PON Aceh-Sumut Rp500 Juta

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:29

Minta PKS Konsisten Dukung Anies, Warga Beri Hadiah Ayam Jago

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:27

Baznas-Poroz Berhasil Perkuat Kolaborasi Dampak Zakat

Rabu, 07 Agustus 2024 | 13:21

Selengkapnya