Berita

Politikus PDIP, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok/Net

Politik

Ahok Ngaku Jusuf Hamka Berpotensi Batal Maju Pilgub Jakarta, Gara-gara KIM Plus?

MINGGU, 04 AGUSTUS 2024 | 06:15 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Meski sudah mendapat surat instruksi dari Partai Golkar untuk maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024, Jusuf Hamka, disebut-sebut bakal mundur. Pengusaha jalan tol itu batal maju Pilgub Jakarta.

Hal ini diungkap politikus PDIP, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, yang mengaku ditelepon oleh politikus Partai Golkar Jusuf Hamka terkait dinamika Pilkada Jakarta 2024.

Ahok mengaku Jusuf Hamka mengabarkan bahwa dirinya berpeluang tidak jadi maju di Pilgub Jakarta. Hal itu terkait dengan sinyal Ridwan Kamil yang akan maju di Pilgub Jakarta.

"Tadi Pak Hamka baru telepon saya. Gua dekat sama Pak Hamka kok, (dia bilang) kayaknya enggak jadi maju nih, karena sudah KIM Plus kan, tergantung Bung RK kan. Berarti yang Golkar punya calon bukan (Jusuf Hamka). Tinggal kita tanya nih RK dengan Hamka atau RK dengan Mas Kaesang," ucap Ahok di Jakarta, Sabtu (3/8).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu bahkan menganggap Koalisi Indonesia Maju (KIM) luar biasa, karena bisa membuat Ridwan Kamil kemungkinan besar batal maju di Pilgub Jawa Barat. Padahal RK punya elektabilitas tertinggi untuk bertarung menjadi Jabar-1.

Sehingga muncul perhitungan bahwa calon yang diusung Gerindra bakal sulit menang di Pilgub Jabar kalau melawan Ridwan Kamil.

"Itu tadi kan KIM Plusnya luar biasa dong. Saya kira luar biasa karena tadinya hitungan orang, katanya, saya enggak tahu, calon Gerindra enggak mungkin menang di Jabar kalau ada RK nih," papar Ahok.

"Jadi kalau misalnya RK ditarik, calon Gerindranya bisa menang. Saya enggak tahu bargaining-nya seperti apa. Mungkin di Jakartanya kasih ke Golkar atau kasih ke siapa gitu," sambungnya.

Gerindra memang cukup getol mendorong Ridwan Kamil maju di Pilgub Jakarta. Hal ini disinyalir untuk mempermudah jalan bagi jagoan mereka, Dedi Mulyadi, di Pilgub Jabar. Belakangan, Golkar sebagai partai yang menaungi, juga memberi sinyal akan mendukung RK di Pilgub Jakarta.

Di sisi lain, Golkar pun telah memberikan instruksi kepada Jusuf Hamka alias Babah Alun untuk maju di Pilgub Jakarta 2024.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

UPDATE

Bey Machmudin: Penyandang Disabilitas Punya Hak Sama dalam Pendidikan

Minggu, 04 Agustus 2024 | 05:59

ASN Diminta Sampaikan Pesan Menyejukkan Jelang Pilkada 2024

Minggu, 04 Agustus 2024 | 05:40

PBB Komitmen Bantu Pemerintahan Prabowo-Gibran

Minggu, 04 Agustus 2024 | 05:21

Ahok: Wajar Jokowi Minta Maaf

Minggu, 04 Agustus 2024 | 05:00

PSI Salatiga Masih Godok Paslon di Pilwakot

Minggu, 04 Agustus 2024 | 04:31

Soal Wacana KIM Plus, PAN: Syukur-syukur PKB-Nasdem Bisa Gabung

Minggu, 04 Agustus 2024 | 03:59

Kang Haru Desak Pemerintah Ambil Langkah Cepat Atasi Fenomena Anak Cuci Darah

Minggu, 04 Agustus 2024 | 03:30

Ahok Bantah Sering Komunikasi dengan Anies

Minggu, 04 Agustus 2024 | 02:56

Resmi Didukung Gerindra, Muchendi Mahzareki Janji Perjuangkan Program Pro Rakyat

Minggu, 04 Agustus 2024 | 02:42

Gus Mus Heran Masih Ada yang Mau Mengurus NU

Minggu, 04 Agustus 2024 | 01:55

Selengkapnya