Berita

Peluncuran Warung Kopi Bolone Guse di Angkringan Bang Ipin, area Mantingan, Jepara, Selasa malam (30/7)/Ist

Politik

Luncurkan Seribu Warung Kopi, Gus Nung Ingin Serap Aspirasi Rakyat

RABU, 31 JULI 2024 | 23:14 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Salah satu Bakal Calon Bupati (Bacabup) Jepara, KH Nuruddin Amin alias Gus Nung me-launching Warung Kopi Bolone Guse yang tersebar di 16 kecamatan di Kabupaten Jepara. 

Peluncuran tersebut dilakukan di Warung Kopi Bolone Guse-Angkringan Bang Ipin, area Mantingan, Jepara, Selasa malam (30/7).

“Kegiatan ini diadakan di dekat Makam Sultan Hadirin dan Ratu Kalinyamat, juga dekat makam Sunan Jepara Raden Abdul Djalil (Sjech Siti Jenar), untuk tabarrukan dan nyuwun pangestu kepada para pendahulu dan kasepuhan,” ujar Aris, pembawa acara dalam kegiatan itu dalam keterangannya kepada redaksi, Rabu (31/7).

Menurut dia, tujuan utama dari pendirian warung kopi ini adalah untuk menyerap aspirasi masyarakat. 

Sementara itu, Gus Nung berharap, melalui warung kopi ini, masyarakat bisa menyampaikan keluh kesah dan harapan mereka.

Selanjutnya, masukan itu akan dirumuskan oleh tim menjadi visi dan misi yang sesuai dengan keinginan masyarakat.

“Warung Kopi Bolone Guse dibuat di setiap desa/kelurahan sebanyak 5-7 buah, total se-kabupaten Jepara. Sehingga ada seribu lebih Warung Kopi Bolone Guse. Dengan adanya warung kopi ini, diharapkan aspirasi masyarakat bisa didengar langsung dan ditindaklanjuti dengan baik,” ujar Gus Nung.

“Di sini, masyarakat bisa menyampaikan keluhan dan harapan mereka. Kami akan merumuskan masukan-masukan ini menjadi visi dan misi yang sesuai dengan keinginan masyarakat Jepara. Ini adalah langkah awal untuk menciptakan pemerintahan yang lebih terbuka dan tanggap," jelasnya.

Acara tersebut turut dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat; mulai dari mahasiswa, guru, pengusaha, insan sepakbola, hingga para kiai yang antusias mendukung langkah Gus Nung untuk maju dalam Pilkada Jepara 2024 mendatang. 

Melalui inisiatif ini, Gus Nung menunjukkan keseriusannya dalam menciptakan pemerintahan yang inklusif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

KPK Tindak Tiga Rumah Sakit Pelaku Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:17

Christine Hutabarat Dicecar Soal Akuisisi Diduga Korupsi di ASDP

Rabu, 24 Juli 2024 | 13:52

UPDATE

Haiti Dilanda Banjir Besar, India Kirimkan Bantuan Kemanusiaan

Rabu, 31 Juli 2024 | 22:04

Diperiksa Besok, KPK Harap Walikota Semarang Kooperatif

Rabu, 31 Juli 2024 | 22:01

Buntut Dugaan Penganiayaan Terhadap Balita, Polisi Panggil Pemilik Daycare Wensen School

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:41

Sambut Baik Pengesahan PP Kesehatan, IISD Beri Catatan Penting

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:31

Tim SAR Gabungan Berhasil Evakuasi TKI Terdampar di Selat Malaka

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:24

Penerapan BMAD Bisa Bikin Renggang Hubungan Indonesia-China

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:20

Partai Nasdem Resmi Usung Ludi dan Bertha di Pilkada Pagar Alam

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:20

Dalami Dugaan Korupsi PPPK Langkat, 94 Saksi Diperiksa Polda Sumut

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:09

Pernyataan Megawati Mengintervensi Hukum, Bukan Sikap Negarawan

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:02

Bendera PDIP dan Hanura Dikibarkan di Posko Pemenangan Edy Rahmayadi

Rabu, 31 Juli 2024 | 20:57

Selengkapnya