Berita

Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia Irjen Pol Dedi Prasetyo menyalami atlet taekwondo Polri/Ist

Presisi

Irjen Dedi Lepas Kontingen Taekwondo Polri ke Malaysia dan Thailand

SELASA, 30 JULI 2024 | 21:24 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia Irjen Pol Dedi Prasetyo melepas kontingen atlet Taekwondo Polri yang akan mengikuti kejuaraan Taekwondo Malaysia dan Thailand Terbuka. 

Dalam sambutannya, Irjen Pol Dedi berpesan agar para atlet berjuang semaksimal mungkin mengharumkan nama bangsa.
 

"Terima kasih atas semangat, motivasi dan partisipasi rekan-rekan semua yang sangat besar artinya sebagai duta-duta atau brand ambassador Kepolisian di bidang olahraga taekwondo. Insya Allah dengan kerja keras dan doa serta semangat yang rekan-rekan miliki akan meraih prestasi terbaik, baik di Malaysia open maupun di Thailand Open," ujar Irjen Pol Dedi Prasetyo dalam keterangan yang diterima redaksi, Selasa (30/7). 

Irjen Pol Dedi Prasetyo menambahkan ke depannya ada beberapa kejuaraan Taekwondo di luar negeri. SSDM Polri akan berusaha memfasilitasi agar para atlet Polri dapat mengikuti kejuaraan-kejuaraan Taekwondo dan olahraga bela diri lain. 

Sebagai motivasi, As SDM Kapolri juga menyampaikan bahwa Polri menyediakan penghargaan untuk para atlet yang berprestasi. 

Bagi atlet yang berasal dari sipil dan memenuhi persyaratan akan diarahkan sebagai Bintara jalur rekrutmen proaktif atau Rekpro. Sedangkan atlet Polri akan mendapat kenaikan pangkat. 

Para atlet juga mendapat kesempatan melanjutkan pendidikan melalui beasiswa dari Polri yang bekerja sama dengan 46 universitas di Indonesia. 

Dalam kesempatan ini Irjen Pol Dedi Prasetyo juga menyampaikan meskipun Polri belum maksimal dalam kelembagaan olahraga, namun Polri telah membentuk Komite Olahraga Polri (KOP) yang tahun ini diresmikan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo di Rakernis SDM Polri bulan Mei lalu. 

Irjen Pol Dedi Prasetyo juga menyatakan akan membentuk wadah untuk olahraga beladiri di Polri termasuk Taekwondo dengan tetap berada di bawah naungan KOP yang dibina kapolri sebagai ketua umum.

Kontingen atlet Taekwondo Polri terdiri dari 22 atlet, 1 Official, 2 pelatih, 1 ketua, 3 sekretaris, dan 3 manajer. Kejuaraan terdekat yang akan diikuti para atlet Polri adalah International Taekwondo Championship di Malaysia tanggal 2 hingga 4 agustus 2024. 

Mayoritas atlet Taekwondo yang dikirim merupakan personel Polri yang telah mencetak prestasi di tingkat nasional dan internasional, ditambah dua atlet yang berasal dari sipil.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya