Berita

Pengurus Forum CSR DKI Jakarta/Ist

Nusantara

Forum CSR DKI Jakarta Sukses Gelar Turnamen Mini Soccer

SENIN, 29 JULI 2024 | 22:01 WIB | LAPORAN: YUDHISTIRA WICAKSONO

Turnamen Mini Soccer sukses digelar Forum Corporate Social Responsibility (CSR) atau Forum Tanggung Jawab Sosial Lingkungan dan Badan Usaha (TJSLBU) DKI Jakarta. Turnamen ini memperebutkan piala, piagam, dan uang tunai.

Sebanyak 16 tim dari berbagai korporasi bertanding di Epic Wesoccer by Doospace, Kuningan, Jakarta Selatan, pada 27-28 Juli 2024.

Tim PD Pasar Jaya berhasil menyabet Juara I, diikuti oleh Jakpro sebagai Juara II, dan Bank DKI sebagai Juara III.

Adapun top skor dalam turnamen ini berhasil diboyong pemain dari Jakpro, Himdani dengan 3 gol. Sementara Nurdin dari PD Pasar Jaya dinobatkan sebagai Pemain Terbaik.

Ketua Umum Forum CSR DKI Jakarta, Aldi Imam Wibowo mengaku senang dengan penyelenggaraan turnamen yang berjalan lancar.

"Kami berharap kedepan akan semakin banyak tim yang bertanding. Kalau sekarang hanya 16 tim, mungkin kedepan pesertanya bisa dua atau tiga kali lipat lagi. Begitu juga hadiahnya," kata Aldi dalam keterangan yang diterima redaksi, Senin (28/7).

Aldi juga mengingatkan para pekerja untuk tetap memperhatikan kesehatan dalam bekerja. Dia menganjurkan setiap korporasi memberi kesempatan bagi pekerjanya untuk berolahraga.

"Di masing-masing perusahaan mungkin bisa dibuat sarana olahraga yang sederhana, namun bisa dimanfaatkan oleh para pekerjanya. Karena kalau pekerja sehat, perusahaan juga yang akan diuntungkan," imbuhnya.

Aldi menambahkan, kegiatan ini juga sebagai wadah silaturahmi sesama pekerja lintas korporasi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya