Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Naik Tiga Kali Lipat, PT Amman Mineral International Kantongi Laba Bersih Rp7 Triliun

SABTU, 27 JULI 2024 | 11:28 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Perusahaan pertambangan PT Amman Mineral International Tbk (AMMN) membukukan laba bersih sebesar 475 juta Dolar AS atau setara Rp7,6 triliun pada semester I-2024. 

Capaian tersebut naik tiga kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 119 juta Dolar AS (Rp1,9 triliun), dan menjadi yang tertinggi selama tujuh tahun terakhir.

"Kinerja kami pada paruh pertama tahun 2024 mencapai level tertinggi dalam tujuh tahun terakhir," kata Presiden Direktur Amman Mineral, Alexander Ramlie, lewat keterangan resmi, Jumat (26/7).


Kinerja perusahaan yang meningkat ini terjadi sejak AMMN mengambil alih operasi Batu Hijau, sehingga perusahaan itu memecahkan rekor produksi.

Pada semester I 2024 ini, produksi tembaga dan emas AMMN masing-masing tercatat meningkat 76 persen dan 189 persen.

Berdasarkan laporan keuangan yang disampaikan kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), kenaikan laba bersih tersebut ditopang penjualan yang melesat hingga 167 persen  menjadi 1,55 miliar Dolar AS (Rp25 triliun) Penjualan tembaga dan emas masing-masing menyumbang sebesar 770 juta Dolar AS (Rp12,5 triliun) dan 779 juta Dolar AS (Rp12,7 triliun).

Sementara beban pokok penjualan naik dari 298 juta Dolar AS (Rp4,8 triliun) menjadi 697 juta Dolar AS (Rp11 triliun), sehingga menghasilkan laba kotor 851 juta Dolar AS (Rp13 triliun).

Sementara itu, beban operasional AMMN relatif terjaga di kisaran 67 juta Dolar AS (Rp1 triliun), sehingga laba operasional meningkat  menjadi 785 juta Dolar AS (Rp12,7 triliun).

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya