Berita

Sosialisasi "Amanah Robotic Competition" di SMAS Methodist, Kota Banda Aceh, Kamis (25/7)/Ist

Nusantara

Amanah Hadirkan Ruang Bagi Pelajar Peminat Bidang Robotik di Banda Aceh

KAMIS, 25 JULI 2024 | 19:03 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pelajar di Banda Aceh yang punya minat besar di bidang robotik, antusiasme hadir dalam sosialisasi "Amanah Robotic Competition" di SMAS Methodist, Kota Banda Aceh, Kamis (25/7).

Dalam sosialisasi yang digelar Anak Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah), para pelajar melihat peragaan mengoperasikan robot. 

“Peragaan sangat seru. Saya sampai ingin mengikutinya (membuat robot sendiri),” kata salah seorang siswa, M. Zakky Siregar.

Bagi para pelajar di Banda Aceh, robot dipandang sebagai karya ilmiah sekaligus kreasi seni. Menurutnya, robot bisa didesain untuk berbagai keperluan yang membantu pekerjaan manusia selain untuk sarana rekreasi.

Selama ini, para pelajar sudah mengenal robot digunakan dalam proses produksi barang di pabrik-pabrik. Selain itu, mereka juga banyak menonton film-film tentang robot yang digunakan untuk bermain sepak bola hingga tinju.

Peragaan yang dilakukan kelompok mahasiswa Universitas Syiah Kuala Banda Aceh bernama Pike Robotic, turut menampilkan mini solar car. Robot tersebut bisa berjalan dan bergerak hanya dengan tenaga surya yang menyoroti panel di atas robot.

Amanah Robotic Competition akan digelar di Lapangan Tugu USK Banda Aceh, pada 11 Agustus 2024. Perlombaan itu dibuka untuk pelajar SMP-SMA Se-Provinsi Aceh dengan dua jenis lomba yakni karya tulis ilmiah dan pembuatan robot.

Perlombaan robotic untuk tingkat SMP adalah Robot Football Champion sedangkan untuk pelajar SMA, membuat Solar Mini Car. Kemudian, lomba karya tulis ilmiah mengambil tema seputar inovasi robot beginner arduino dan Internet of Things (IoT).

Sebelum lomba, pihak penyelenggara terlebih dulu mengadakan pelatihan atau coaching clinic robotic kepada para peserta pada 9-10 Agustus 2024. Adapun, pendaftaran peserta akan dibuka sampai dengan 31 Juli 2024.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

PT Lumbung Kencana Sakti Diduga Tunggangi Demo Warga Kapuk Muara

Selasa, 18 Februari 2025 | 03:39

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

Pengiriman 13 Tabung Raksasa dari Semarang ke Banjarnegara Bikin Heboh Pengendara

Senin, 17 Februari 2025 | 06:32

Dugaan Tunggangi Aksi Warga Kapuk Muara, Mabes Polri Diminta Periksa PT Lumbung Kencana Sakti

Selasa, 18 Februari 2025 | 17:59

UPDATE

Kejanggalan LHKPN Wakil DPRD Langkat Dilapor ke KPK

Minggu, 23 Februari 2025 | 21:23

Jumhur Hidayat Apresiasi Prabowo Subianto Naikkan Upah di 2025

Minggu, 23 Februari 2025 | 20:56

Indeks Korupsi Pakistan Merosot Kelemahan Hampir di Semua Sektor

Minggu, 23 Februari 2025 | 20:44

Beban Kerja Picu Aksi Anggota KPU Medan Umbar Kalimat Pembunuhan

Minggu, 23 Februari 2025 | 20:10

Wamenag Minta PUI Inisiasi Silaturahmi Akbar Ormas Islam

Minggu, 23 Februari 2025 | 20:08

Bawaslu Sumut Dorong Transparansi Layanan Informasi Publik

Minggu, 23 Februari 2025 | 19:52

Empat Negara Utama Alami Krisis Demografi, Pergeseran ke Belahan Selatan Dunia, India Paling Siap

Minggu, 23 Februari 2025 | 19:46

Galon Polikarbonat Bisa Sebabkan Kanker? Simak Faktanya

Minggu, 23 Februari 2025 | 19:34

Indra Gunawan Purba: RUU KUHAP Perlu Dievaluasi

Minggu, 23 Februari 2025 | 19:31

Kolaborasi Kunci Keberhasilan Genjot Perekonomian Koperasi

Minggu, 23 Februari 2025 | 19:13

Selengkapnya