Berita

Presiden Joko Widodo/Ist

Politik

Jokowi Awasi Ketat Pilkada Jakarta hingga Sumut

KAMIS, 25 JULI 2024 | 11:36 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Menjelang akhir masa jabatannya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) diprediksi tidak akan melepaskan pengaruhnya begitu saja dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) mendatang.

Menurut pengamat politik Hendri Satrio, Jokowi akan mengawasi ketat siapa saja yang akan mencalonkan diri sebagai kepala daerah (Cakada) terutama di beberapa daerah yang menjadi favoritnya, seperti Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sumatera Utara.

"Kan nanti pas pencoblosan sudah pak Prabowo presidennya? Iya. Tapi kan pendaftaran zaman pak Jokowi. Gimana mau maju ke kontestasi kalau daftar saja belum?" tanya Hensat kepada Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL, Kamis (25/7).


Di Sumatera Utara, perhatian Jokowi khusus tertuju pada daerah tersebut karena adanya keterkaitan dengan menantunya, Bobby Nasution. 

Sementara itu, di Jakarta, pertanyaan besar adalah apakah Anies Baswedan akan mencalonkan diri kembali sebagai gubernur. Selain itu, perhatian juga tertuju pada kemungkinan kolaborasi antara Anies dan putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep.

Yang tidak kalah menarik adalah langkah Jokowi di Solo, Jawa Tengah. Timbul spekulasi kemungkinan Jokowi ingin CLBK alias cinta lama bersemi kembali dengan PDI Perjuangan.

Ada tanda-tanda bahwa Jokowi mungkin akan mendorong calon dari PDIP di Jawa Tengah. Jika benar demikian, apakah Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, akan menerima dan mendukung langkah ini? 

"Jangan-jangan pak Jokowi ingin CLBK dengan PDIP dan kemudian mendorong calon PDIP di Jateng. Kira-kira kalau pak Jokowi CLBK ibu Mega nerima nggak ya?" pungkas Hensat.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya