Berita

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani/RMOL

Politik

Pilkada Jateng 2024

Gerindra Ungkap Alasan Pilih Luthfi Ketimbang Sudaryono

SELASA, 23 JULI 2024 | 06:14 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Partai Gerindra telah memutuskan untuk mengusung Kapolda Jawa Tengah (Jateng), Irjen Ahmad Luthfi, maju pada Pilgub Jateng 2024. 

Meskipun sebelumnya Gerindra sudah siap untuk mengusung Ketua DPD Gerindra Jateng, Sudaryono, untuk maju sebagai bakal calon gubernur. Namun kemudian urung diusung usai menjabat Wakil Menteri Pertanian (Wamentan).

Menurut Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Luthfi dianggap sudah memahami karakteristik masyarakat dan kondisi di Jateng.


"Karena kita merasa bahwa Pak Luthfi adalah Kapolda Jawa Tengah dan beliau orang Jawa Tengah, cukup lama bekerja sebagai Kapolda di sana. Beliau cukup memahami kondisi Jawa Tengah dan beliau mempersiapkan diri sudah cukup lama," kata Muzani di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (22/7).

Muzani kemudian mengungkap alasan partainya batal mengusung Sudaryono maju di Pilgub Jateng. Yaitu Sudaryono mengaku tak mampu memikul tugas sebagai wamentan sekaligus menjadi cagub Jateng.

"Pak Daryono (Sudaryono) adalah anak muda, yang baru saja ditugasi menjadi Wakil Menteri Pertanian sehingga beliau merasa perlu untuk membagi tugas, tidak bisa dua-duanya dipikul," terang Muzani.

Lanjut Muzani, keputusan pencalonan Luthfi maju Pilgub Jateng telah melalui koordinasi dengan partai-partai mitra di Koalisi Indonesia Maju (KIM). Yaitu dengan PAN, Golkar, dan Demokrat.

"Keputusan ini tentu saja setelah kita berkomunikasi, berkoordinasi dengan partai-partai yang tergabung dengan Koalisi Indonesia Maju dan akhirnya kita memutuskan ke Ahmad Luthfi," pungkas Muzani.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya