Berita

Jaksa Agung ST Burhanuddin dalam amanat Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 di Jakarta Selatan, Senin (22/7)/Ist

Hukum

Jaksa Agung Ingatkan Kewaspadaan Terhadap Pelemahan Institusi

SENIN, 22 JULI 2024 | 17:30 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Seluruh jaksa harus mampu menghadapi tantangan terhadap ancaman pelemahan korps Adhyaksa. 

Pesan itu disampaikan Jaksa Agung ST Burhanuddin dalam amanat Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 di Jakarta Selatan, Senin (22/7). 

"Kita semua selalu waspada, jangan lengah sedikitpun. Karena upaya pelemahan terhadap institusi yang kita cintai ini dilakukan oleh penjahat yang tidak nyaman dengan penegakan hukum yang kejaksaan jalankan," kata Burhanuddin. 

Apalagi, Jaksa Agung menyampaikan bahwa lima tahun perjalanan Kejaksaan belakangan ini telah menunjukkan grafik eksponensial menanjak yang menunjukkan tren sangat positif dengan menjadi lembaga penegak hukum paling dipercaya oleh publik. 

Itu sebabnya, jangan ada pihak yang mampu menghalangi Kejaksaan dalam menegakkan hukum. 

“Kejaksaan mampu hadir untuk menjawab harapan masyarakat dan bangsa dalam mewujudkan keadilan, kemanfaatan dan kepastian hukum serta mampu melaksanakan penegakan hukum dan pemberantasan kejahatan tanpa pandang bulu namun dengan tetap menjaga sisi humanis,” imbuh Jaksa Agung. 

Burhanuddin pun meminta jajarannya harus bisa mempertahankan capaian sebagai lembaga penegak hukum yang paling dipercaya masyarakat. 

"Kejaksaan ini harus dijaga, dirawat dan dikembangkan," pungkas Burhanuddin.

Populer

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Akhirnya, Nasdem Jagokan Anies di Pilgub Jakarta

Senin, 22 Juli 2024 | 17:53

Pimpinan MPR Minta Pemerintah Jangan Tambah Beban Rakyat

Senin, 22 Juli 2024 | 17:47

Keliling Labuan Bajo, Gisel Kenalkan Wisata Alam kepada Gempi

Senin, 22 Juli 2024 | 17:38

Jaksa Agung Ingatkan Kewaspadaan Terhadap Pelemahan Institusi

Senin, 22 Juli 2024 | 17:30

Universitas BSI Tawarkan Kuliah sambil Kerja

Senin, 22 Juli 2024 | 17:06

Partai Negoro Dorong Jaksa Agung Segera Selidiki Jokowi

Senin, 22 Juli 2024 | 16:57

Surya Paloh Siap Dukung Kaesang Maju Pilgub Jateng

Senin, 22 Juli 2024 | 16:42

Luhut: OTT KPK Kampungan!

Senin, 22 Juli 2024 | 16:38

Fraksi PKS Sambut Baik Putusan ICJ Usir Israel dari Palestina

Senin, 22 Juli 2024 | 16:36

BI: Uang Beredar Naik Jadi Rp9.026 Triliun pada Juni 2024

Senin, 22 Juli 2024 | 16:33

Selengkapnya