Berita

Ilustrasi/Net

Nusantara

Universitas BSI Tawarkan Kuliah sambil Kerja

SENIN, 22 JULI 2024 | 17:06 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Tangerang menjadi perguruan tinggi yang memberikan kesempatan bagi para pekerja agar dapat kuliah sambil bekerja untuk mendukung pengembangan karir. 

Hal ini menjadi kesempatan emas bagi karyawan dari berbagai industri maupun perkantoran untuk terus mengasah keterampilan mereka sambil mengejar gelar sarjana dengan berbagai program studi yang ditawarkan. 

Kepala Kampus Universitas BSI Kampus Tangerang Nandi Susila mengatakan, saat ini pendaftaran kelas reguler telah memasuki gelombang lima dengan periode pendaftaran dimulai dari  4 Juli 2024 hingga 5 Agustus 2024. Nantinya mahasiswa akan mulai kuliah pada September 2024.

"Kuliah sambil bekerja menjadi salah satu hal yang dapat dilakukan oleh mahasiswa pekerja di Universitas BSI Kampus Tangerang, khususnya bagi yang ingin meningkatkan kualifikasi mereka tanpa mengorbankan karir mereka saat ini," kata Nandi dalam keterangannya, Senin (22/7).

Selain waktu kuliah yang flasibel, tenaga pengajar juga memiliki latar belakang praktisi dengan pengalaman luas di bidang mereka masing-masing. 

Sehingga memastikan bahwa mahasiswa mendapatkan pendampingan yang berkualitas dalam proses pembelajaran mereka dari sisi teori dan praktikum. 

"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan inovasi serta pelayanan pendidikan berbasis digital kreatif yang relevan dengan tuntutan perkembangan zaman," kata Nandi.

"Serta mendukung pertumbuhan profesionalisme dan kemajuan karir bagi para mahasiswa yang kuliah sambil bekerja," sambungnya.

Populer

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Akhirnya, Nasdem Jagokan Anies di Pilgub Jakarta

Senin, 22 Juli 2024 | 17:53

Pimpinan MPR Minta Pemerintah Jangan Tambah Beban Rakyat

Senin, 22 Juli 2024 | 17:47

Keliling Labuan Bajo, Gisel Kenalkan Wisata Alam kepada Gempi

Senin, 22 Juli 2024 | 17:38

Jaksa Agung Ingatkan Kewaspadaan Terhadap Pelemahan Institusi

Senin, 22 Juli 2024 | 17:30

Universitas BSI Tawarkan Kuliah sambil Kerja

Senin, 22 Juli 2024 | 17:06

Partai Negoro Dorong Jaksa Agung Segera Selidiki Jokowi

Senin, 22 Juli 2024 | 16:57

Surya Paloh Siap Dukung Kaesang Maju Pilgub Jateng

Senin, 22 Juli 2024 | 16:42

Luhut: OTT KPK Kampungan!

Senin, 22 Juli 2024 | 16:38

Fraksi PKS Sambut Baik Putusan ICJ Usir Israel dari Palestina

Senin, 22 Juli 2024 | 16:36

BI: Uang Beredar Naik Jadi Rp9.026 Triliun pada Juni 2024

Senin, 22 Juli 2024 | 16:33

Selengkapnya