Berita

Menteri BUMN, Erick Thohir saat naik Whoosh bersama Presiden Jokowi dan Istri, Iriana/Instagram @erickthohir

Bisnis

Erick Thohir Sebut Whoosh Sumbang Pendapatan Jakarta dan Jawa Barat Hingga Rp86 T

SENIN, 22 JULI 2024 | 12:22 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Kehadiran Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Whoosh diklaim telah berkontribusi dalam menambah pendapatan Jakarta dan Jawa Barat sebesar Rp86,5 triliun.

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan pencapaian tersebut diraih selama empat tahun, dalam bentuk produk domestik regional bruto (PDRB).

"Dengan adanya Kereta Cepat Jakarta-Bandung ini juga mendorong angka wisatawan dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi di daerah," kata Erick dalam unggahan akun Instagram pribadinya, dikutip Senin (22/7), dengan foto bersama Presiden Joko Widodo.


"Kereta Cepat Jakarta-Bandung sudah berkontribusi sebesar Rp86,5 triliun untuk PDRB Jakarta dan Jawa Barat pada 2019-2023," tambahnya.

Dalam unggahan tersebut, Erick tidak merinci berapa banyak porsi untuk masing-masing PDRB Jakarta dan Jawa Barat, dan pencapaian Whoosh di setiap tahunnya.

Menteri BUMN itu hanya menegaskan kehadiran Whoosh sudah banyak membantu masyarakat Indonesia, terutama dalam mobilitas Jakarta-Bandung dengan waktu tempuh yang lebih efisien, dan hemat energi.

"Dengan menggunakan energi listrik, Kereta Cepat Jakarta-Bandung (Whoosh) bisa melakukan penghematan bahan bakar sebesar Rp3,2 triliun per tahun," kata Erick.

Whoosh resmi beroperasi secara komersial pada 17 Oktober 2023. Sampai awal Juli 2024, Erick mencatat sudah ada 4 juta penumpang yang diangkut.

Menurutnya, capaian tersebut menunjukkan antusiasme masyarakat yang besar terhadap kereta cepat pertama di Asia Tenggara.

Adapun PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) sebelumnya telah mencatat jumlah rekor penumpang terbanyak berhasil dicapai 24.135 orang dalam sehari. Angka ini menjadi yang tertinggi, karena bertepatan dengan  dengan momen libur sekolah pada 5 Juli 2024 lalu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya