Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

KSEI Tambah 8 Bank Baru untuk Administrasi RDN dan Pembayaran

SABTU, 20 JULI 2024 | 08:39 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) terus berupaya meningkatkan kemudahan akses investor untuk investasi pasar modal.

Upaya ini ditandai dengan pembaruan kerja sama dengan Bank Administrator Rekening Dana Nasabah (Bank Administrator RDN) dan Bank Pembayaran, yang ditandatangani pada Jumat (19/7).

Proses penandatanganan secara resmi dilakukan di Main Hall, Bursa Efek Indonesia antara Direktur Utama KSEI Samsul Hidayat dengan pimpinan Bank Administrator RDN dan Bank Pembayaran masing-masing. 


Penandatanganan PKS Bank Administrator RDN dan Bank Pembayaran dilakukan untuk periode 2024-2029. 

Kerja sama ini sekaligus menambah jumlah Bank Administrator RDN dan Bank Pembayaran menjadi 23 Bank, dengan rincian 15 Bank yang sebelumnya menjadi Bank Administrator RDN dan Bank Pembayaran, dan 8 Bank baru. 

Berbeda dengan sebelumnya, pada periode 2024-2029 seluruh Bank Administrator RDN juga akan berperan menjadi Bank Pembayaran KSEI, sehingga dapat menjalankan fungsi penyelesaian transaksi efek di pasar modal, dan memberikan alternatif penyediaan fasilitas intraday kepada Perusahaan Efek.

Direktur Utama KSEI Samsul Hidayat mengatakan, pemilihan Bank Administrator RDN dan Bank Pembayaran periode 2024-2029 dilakukan melalui proses yang cukup Panjang serta transparan, dengan mengundang Bank umum dan Bank Pembangunan Daerah (BPD) yang telah menjadi peserta BI-RTGS dan BI-FAST untuk mengikuti seleksi. 

"Salah satu faktor yang menjadi highlight adalah terkait kemudahan akses investor dalam pasar modal, dimulai dari kemudahan dalam proses pembukaan rekening dan bertransaksi," ungkap Samsul.

Berdasarkan data per Juni 2024, total investor di pasar modal telah tembus 13 juta investor, dengan rata-rata penyelesaian transaksi harian sebesar Rp12,3 triliun Rupiah. 

Rata-rata pertumbuhan investor tercatat sebesar 38,7 persen per tahun sejak 2020, hingga dominasi individu lokal sebesar 99 persen dari total investor. Ini menjadi alasan utama upaya KSEI untuk memberikan kemudahan bagi investor dengan penunjukan Bank Administrator RDN dan Bank Pembayaran yang kredibel.

Berikut Bank Administrator RDN dan Bank Pembayaran KSEI Periode 2024-2029 :

1. PT Allo Bank Indonesia Tbk
2. PT Bank BCA Syariah
3. PT Bank Capital Indonesia Tbk
4. PT Bank Central Asia Tbk
5. PT Bank CIMB Niaga Tbk
6. PT Bank DBS Indonesia
7. PT Bank Digital BCA
8. PT Bank Ina Perdana Tbk
9. PT Bank Jago Tbk
10. PT Bank KB Bukopin Tbk
11. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
12. PT Bank Maybank Indonesia Tbk
13. Bank Mega Tbk
14. PT Bank MNC Internasional Tbk
15. PT Bank Multiarta Sentosa Tbk
16. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
17. PT Bank OCBC NISP Tbk
18. PT Bank Panin Tbk
19. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk
20. PT Bank Permata Tbk
21. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
22. PT Bank Sinarmas Tbk
23. PT Bank Syariah Indonesia Tbk.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya