Berita

Ketua umum Rampai Nusantara Mardiansyah Semar (pegan mic) di kantor RN, Cipinang, Jakarta, Selasa (16/7)/Ist

Nusantara

Rampai Nusantara Peringati 10 Muharram Lewat Santunan Anak Yatim

SELASA, 16 JULI 2024 | 23:04 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Dewan Eksekutif Nasional Rampai Nusantara (RN) menyalurkan santunan untuk anak yatim piatu di kantor RN, Cipinang, Jakarta, Selasa (16/7).

Pemberian santunan ini dalam rangka memperingati 10 Muharram yang diyakini sebagai waktu yang baik untuk menyantuni anak-anak yatim piatu. 

Dalam momentum ini, Puluhan anak diberikan santunan yang juga dihadiri oleh seluruh pengurus Dewan Eksekutif Nasional Rampai Nusantara.

Ketua umum Rampai Nusantara Mardiansyah Semar mengatakan selain memperingati bulan Muharram, santunan anak yatim juga sebagai bentuk kepedulian atas sesama khususnya bagi yatim piatu.
 
"Agenda santunan ini sebagai bagian menjemput berkah bulan Muharram, selain itu sebagai umat muslim ada tanggung jawab lain yang tidak kalah penting untuk menunjukan kepedulian terhadap sesama terkhusus anak-anak yatim," jelas Semar Mardiansyah. 

Menurut dia, agenda santunan yatim piatu akan menjadi agenda rutin setiap bulannya walau sebenarnya kegiatan ini sudah dilakukan pada bulan-bulan tertentu seperti bulan Ramadhan dan Muharram. 

"Insya allah ini sebagai agenda rutin kami setiap bulan akan kita adakan yang biasanya kami lakukan di bulan suci Ramadhan dan bulan Muharram, semoga kami bisa istiqomah," tambahnya. 

Dia juga mengajak pengurus Rampai Nusantara di wilayah untuk melakukan hal yang sama di daerah masing-masing. 

"Pengurus RN di daerah juga kami dorong melakukan hal yang sama, membangun kepedulian kepada anak-anak yatim khususnya yang berada di lingkungan sekitar atau terdekat dengan kantor mereka," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya