Berita

Dirut RSUD Cikalongwetan, Wishnu Pramulo Ady, saat memantau kondisi RSUD Cikalongwetan, KBB/Istimewa

Politik

3 Anggota DPRD KBB Terpilih Gunakan Joki Saat Medical Check Up

JUMAT, 12 JULI 2024 | 14:09 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Praktik curang dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 lalu diungkap pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cikalongwetan, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Kecurangan tersebut diduga dilakukan oknum yang kini terpilih sebagai anggota DPRD KBB.

Dari 50 anggota DPRD KBB terpilih, 3 di antaranya melakukan kecurangan dengan menggunakan orang lain untuk menggantikan dirinya melakukan Medical Check Up (MCU), yang merupakan persyaratan sebelum pelaksanaan pelantikan.

Direktur RSUD Cikalongwetan, Wishnu Pramulo Ady menerangkan, pemeriksaan MCU dilaksanakan sekitar sepekan lalu. Temuan joki anggota DPRD diketahui setelah tim medis melihat perbedaan foto KTP dan wajah orang yang dites.

"Kita khawatir ada masalah di kemudian hari, kemudian pihak rumah sakit koordinasi dengan pengurus partai untuk klarifikasi. Akhirnya tiga dewan bersangkutan datang langsung untuk MCU ulang," kata Wishnu saat dikonfirmasi RMOLJabar melalui sambungan telepon, Jumat (12/7).

Meski demikian, hasil pemeriksaan MCU tiga orang anggota DPRD terpilih yang sebelumnya menggunakan joki dinyatakan lolos.

"Kita minta datang lagi untuk periksa MCU dari awal. Sekarang sudah klir semua," tandasnya.

Sementara itu, Koordinator Humas RSUD Cikalongwetan, Suherlan menuturkan, kasus joki MCU anggota DPRD tersebut dilakukan tim suksesnya.

"Waktu itu, mereka ketahuan saat cek fisik dengan dokter di RSUD Cikalongwetan.  Saat pemeriksaan identitas oleh dokter terdapat kejanggalan karena foto di KTP tidak sesuai dengan wajah asli. Jokinya juga kelihatan seperti bingung," terangnya.

Hal ganjil lainnya, saat pihak RSUD meminta menandatangani berita acara pernyataan, joki tersebut menolak dan tergesa-gesa meninggalkan tempat.

"Tentunya kejanggalan itu, membuat kami menyimpulkan ada yang tidak beres. Sehingga, kami segera menghubungi koordinator partai," jelasnya.

Salah satu koordinator partai menyampaikan, anggota DPRD KBB terpilih berhalangan hadir dan ada keperluan lain. Sementara MCU penting dan wajib dihadiri oleh semua anggota DPRD terpilih.

"Administrasi MCU terdiri dari tiga bagian, cek fisik, tes urine, tes rohani, jasmani, dan wawancara. Oknum anggota DPRD KBB yang memakai joki harus bayar administrasi kembali, pihak yang bersangkutan memahami dan melakukan pembayaran serta MCU ulang," kilah sang koordinator partai.

Populer

Mahfud MD: Jangan Lempar Batu ke Unair, Tapi Sembunyi Tangan

Minggu, 07 Juli 2024 | 10:21

Krakatau Steel Terancam Kolaps, Erick Thohir Dituntut Tanggung Jawab

Minggu, 07 Juli 2024 | 15:56

Otoriter Dilarang Pimpin Perguruan Tinggi

Minggu, 07 Juli 2024 | 12:05

KPK Perlu Selidiki Program KKP Ekspor BBL Berkedok Budidaya

Selasa, 09 Juli 2024 | 18:28

Pejabat PLN Resmi Ditahan KPK

Selasa, 09 Juli 2024 | 18:23

Bey Machmudin: HR Nuriana Sosok yang Disiplin dan Merakyat

Kamis, 11 Juli 2024 | 14:51

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

UPDATE

Ajudan Wakapolres Sorong Ditemukan Tewas di Rumah Dinas, Ini Kronologisnya

Selasa, 16 Juli 2024 | 22:00

Pakar: Perubahan Nomenklatur Wantimpres Menjadi DPA Kebutuhan Ketatanegaraan

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:50

Pakai Batik Warna Kuning, Ketum Golkar Hadiri Deklarasi Soksi

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:42

Menhub Dorong Optimalisasi Inaportnet untuk Peningkatan Layanan Logistik

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:35

Kritik Pencabutan IUP oleh BKPM, Deolipa: Pemerintah Jangan Zalim

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:33

Natalius Pigai Soroti Keberhasilan NYT Identifikasi 46 Anak Ukraina yang Diculik Rusia

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:28

PDI Perjuangan Masih Godok Bacalon Untuk Pilkada Deli Serdang 2024

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:27

Ketum PBNU Bongkar Obrolan Lima Nahdliyin dengan Presiden Israel

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:10

Lebih dari 2.000 Mobil Listrik Terjual pada Juni 2024, Ini Merek Paling Laku

Selasa, 16 Juli 2024 | 21:08

Sofyan Tan: 60 Persen Kunjungan Wisatawan Mancanegara Karena Budaya Indonesia

Selasa, 16 Juli 2024 | 20:54

Selengkapnya