Berita

Wakil Ketua Komisi VII DPR, Eddy Soeparno/RMOL

Politik

Pembatasan BBM Bersubsidi Harus Disosialisasikan

KAMIS, 11 JULI 2024 | 13:37 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kebijakan pembatasan BBM subsidi telah dibahas di Komisi VII DPR, dan memang sudah seharusnya dilakukan, karena penggunanya saat ini justru orang dengan tingkat ekonomi tinggi.

“Selama 3 tahun terakhir, saya sudah menyampaikan urgensi pembatasan BBM subsidi. Harus dilakukan. Faktanya, 80 persen dari pengguna BBM subsidi, yakni Pertalite dan Solar, justru mereka yang tidak berhak,” kata Wakil Ketua Komisi VII DPR, Eddy Soeparno, di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Kamis (11/7).

Sekjen DPP PAN itu juga mengatakan, BBM jenis Solar misalnya, justru lebih banyak digunakan mereka yang bergerak di bidang pertambangan, perkebunan dan industri.


“Sementara Pertalite lebih banyak digunakan masyarakat yang memiliki kendaraan semi mewah atau mereka yang sebenarnya gajinya di atas rata-rata dan tidak berhak mendapat subsidi,” tambahnya.

Sebab tu dia meminta agar kebijakan itu didiskusikan dan disosialisasikan dengan baik kepada masyarakat, agar tidak menimbulkan kegaduhan.

“Jika Agustus nanti akan dilakukan pembatasan, tentu kita sambut dengan baik, tetapi kebijakan ini harus dikomunikasikan dan disosialisasikan dengan baik kepada masyarakat,” katanya.

“Masyarakat jangan sampai resah, seakan-akan subsidi dibatasi termasuk untuk mereka yang justru membutuhkan dan erhak,” tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Indeks Persepsi Korupsi RI Tetap Rendah, Padahal Rajin Nangkap Koruptor

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:17

Adu Prospek Sesi II: BNBR-BRMS-BUMI, Mana yang Lebih Tangguh?

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:11

Sandiaga Uno: Jangan Masuk Politik karena Uang

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:06

Grup Bakrie Jadi Sorotan, Saham DEWA dan BRMS Pimpin Pergerakan di Sesi Siang

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:56

Angkot Uzur Tak Boleh Lagi Wara Wiri di Kota Bogor

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:53

BNBR Fluktuatif di Sesi I: Sempat Bertahan di Rp230, Kini Menguji Level Support Rp200

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:48

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Sufmi Dasco Tegaskan Pilpres Tetap Dipilih Rakyat Langsung

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:35

Ekspor Ekonomi Kreatif RI Catat Tren Positif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:29

Aplikasi jadi Subsektor Tertinggi Investasi Ekonomi Kreatif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:16

Selengkapnya