Berita

Private Coaching Business: Develop Your Perfume Branding di Sekretariat Amanah, Banda Aceh/Ist

Nusantara

Bersama Coach Faran, Amanah Latih Anak Muda Aceh Bisnis Minyak Nilam

SENIN, 08 JULI 2024 | 18:51 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Setelah melewati beberapa pelatihan dan praktek dalam pembuatan parfum dari bahan minyak nilam, kali ini Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah) mengadakan pelatihan bisnis.

Pelatihan yang difokuskan pada pengembangan jiwa wirausaha anak muda bertajuk "Private Coaching Business: Develop Your Perfume Branding" digelar di Sekretariat Amanah, Banda Aceh.

Acara ini menjadi bagian dari upaya Amanah untuk mendukung pengembangan ekonomi anak muda Aceh melalui pemanfaatan potensi sumber daya alam lokal, khususnya minyak nilam yang menjadi salah satu komoditas unggulan.

Minyak nilam yang dikenal sebagai bahan dasar parfum dengan kualitas tinggi, merupakan salah satu kekayaan alam Aceh yang belum dimanfaatkan secara optimal.

Acara ini menghadirkan seorang pengusaha sukses dan mentor bidang bisnis, Dr. Faransyah atau lebih dikenal dengan Coach Faran.  

Selain memberikan wawasan tentang strategi bisnis, Coach Faran juga membimbing peserta dalam mengembangkan keterampilan public speaking yang diperlukan untuk mempromosikan produk mereka secara efektif.

"Saya sangat terkesan dengan semangat dan dedikasi mereka dalam belajar. Minyak nilam memiliki potensi besar untuk mengangkat ekonomi lokal jika dimanfaatkan dengan baik," ujar Faran dalam keterangan tertulis, Senin (8/7).

Adapun Amanah berharap pelatihan ini tidak hanya meningkatkan keterampilan bisnis para peserta tetapi juga mendorong mereka untuk menjadi agen perubahan dalam pengembangan ekonomi lokal.

Dengan menggerakkan inisiatif seperti ini, Amanah percaya bahwa anak muda Aceh dapat menjadi motor penggerak utama dalam memanfaatkan potensi sumber daya alam secara berkelanjutan dan berdaya saing tinggi.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya