Berita

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta Selatan/Ist

Politik

Setor Enam Nama, PSI Jaksel: Jakarta Butuh Pemimpin Tangguh dan Solutif

JUMAT, 05 JULI 2024 | 22:25 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mengusulkan enam nama yang dianggap layak bertarung di Pilkada Jakarta 2024. Nama-nama yang diusulkan PSI Jakarta Selatan ini adalah Kaesang Pangarep, Ridwan Kamil, Fahira Idris, Nurmansjah Lubis, August Hamonangan, dan Eriko Sotarduga.

Sekretaris DPD PSI Jakarta Selatan, Achmad Hilman mengatakan, enam nama tersebut dianggap mampu mengatasi problematika di Kota Jakarta.

"Kader dan simpatisan kami banyak mengusulkan nama Mas Kaesang, sosok muda yang inovatif yang diharapkan membawa pendekatan baru dalam menangani masalah perkotaan," kata Hilman, Jumat (5/7).

Hilman berpandangan, Jakarta merupakan kota yang memiliki tantangan kompleks serta memerlukan solusi inovatif dan kepemimpinan tangguh.

Masalah seperti kemacetan lalu lintas, banjir, pengelolaan sampah dan ketimpangan sosial ekonomi adalah isu utama yang harus segera ditangani pemimpin Jakarta ke depan.

Maka dari itu, enam nama yang diusulkan, termasuk Kaesang dianggap memiliki kompetensi yang sesuai untuk menghadapi berbagai permasalahan tersebut.

Adapun nama lain seperti Fahira Idris, Nurmansjah Lubis, hingga Eriko Sotarduga dinilai memiliki pemahaman mendalam tentang kebutuhan masyarakat Jakarta. Mereka juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial hingga dekat dengan warga.

"Kami percaya bahwa Jakarta membutuhkan pemimpin yang tidak hanya berpengalaman, tetapi juga memiliki visi dan keberanian untuk melakukan perubahan yang berarti," tambah Hilman.

Usulan PSI Jaksel ini akan diserahkan kepada DPW PSI DKI Jakarta dan DPP PSI sebagai bahan pertimbangan dalam mengambil keputusan jelang Pilkada Jakarta 2024.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya