Berita

Megawati didampingi Prananda Prabowo/Ist

Politik

Megawati Pimpin Sumpah Perpanjangan Masa Bakti DPP PDIP

JUMAT, 05 JULI 2024 | 10:55 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri, hadir di Sekolah Partai, di Lenteng Agung, Jakarta, Jumat (5/7), dalam rangka pengambilan sumpah jabatan pengurus DPP PDIP masa bakti 2019-2024 yang diperpanjang hingga 2025.

Megawati tiba di lokasi pukul 09.30 WIB. Ia datang didampingi sang putra yang juga Ketua DPP PDIP, M Prananda Prabowo.

Tampak juga Basuki Tjahja Purnama alias Ahok, Ketua DPP PDIP Yasonna Laoly dan Eriko Sotarduga.


Kedatangan Megawati di lokasi disambut Sekjen Hasto Kristiyanto dan sejumlah elite DPP PDIP.

Hasto dan jajaran elite PDIP lainnya langsung menyalami Megawati begitu turun dari kendaraan.

Hasto sempat mengatakan kepada Megawati bahwa Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah, baru saja selesai menunaikan ibadah haji.

Setelah itu Megawati dan Prananda serta Hasto bergegas masuk gedung Sekolah Partai untuk melangsungkan acara.

Kedatangan Megawati menjadi perhatian awak media. Ketika awak media menyapa, Megawati dan Prananda membalas dengan melambaikan tangan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya