Berita

Shalawat akbar yang digelar oleh Universitas Islam Sultan Agung (Unissula)/Istimewa

Politik

Pilkada Jateng 2024

Menantu Habib Luthfi Bin Yahya Doakan Sudaryono Naik Pangkat

KAMIS, 04 JULI 2024 | 04:36 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Menantu Habib Luthfi Bin Yahya Pekalongan, Habib Ali Zainal Abidin Assegaf, mendoakan Sudaryono bisa naik pangkat jadi Gubernur Jawa Tengah.

Hal itu disampaikan Habib Ali Zainal di tengah perhelatan Salawat Akbar yang digelar oleh Universitas Islam Sultan Agung (Unissula).

"Nanti kalau sudah munggah pangkat, saya panggil Pak Sudaryono. Saiki sik Mas Sudaryono (sekarang masih Mas Sudaryono)," katanya dalam keterangan yang diterima RMOLJateng, Rabu (3/7).

Habib Ali Zainal dalam sambutannya menyapa Sudaryono dengan kata "Mas". Alasannya karena ketua DPD Gerindra Jateng itu masih muda, ganteng, dan berwibawa,.

Dia menambahkan, akan memanggil Sudaryono dengan sebutan bapak apabila kelak 'naik pangkat' menjadi Gubernur Jateng.

Salawat akbar yang bertajuk Unissula Bersholawat itu dihadiri puluhan ribu pengikut Majelis Az-Zahir dari berbagai daerah di Jateng.

Habib Ali Zainal Abidin Assegaf mendoakan semoga berkat Unissula Bersholawat, Allah menyelamatkan Indonesia dari berbagai marabahaya.

"Semoga berkat Unissula Bersholawat ini, Allah akan menyelamatkan negara kita. Semoga NKRI selalu dalam keadaan aman, damai, tentram, selalu dijauhkan dari permusuhan dan perpecahan dan menjadi baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur," kata Habib Ali Zainal Abidin.

Rektor Unissula, Profesor Gunarto, mengatakan Sudaryono sejauh ini merupakan satu-satunya Calon Gubernur Jateng yang menyempatkan diri datang ke kampusnya tersebut.

"Beliau tamu kita yang sangat istimewa, Calon Gubernur, Mas Sudaryono. Satu-satunya calon gubernur yang pertama kali datang di Unissula Bersholawat, kita doakan menjadi Gubernur Jateng. Amien," kata Gunarto.

Gunarto menambahkan Zahir Mania yang menghadiri Unissula Bersholawat mencapai 32 ribu orang.

Gunarto mengatakan Unissula selalu rutin menggelar salawat akbar setiap tahun. Sebab, Unissula ingin senantiasa mendapat rahmat Allah dalam menjalankan misi pendidikan.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Penyelundupan Ganja 159 Kg di Pelabuhan Bakauheni Digagalkan Polda Lampung

Jumat, 08 November 2024 | 01:53

Dorong Pengembangan Energi Panas Bumi, Pemerintah Bakal Suntik Dana ke PT Geo Dipa Energi

Jumat, 08 November 2024 | 01:36

Persib Menang Dramatis di Kandang Lion City, Hodak Akui Dinaungi Keberuntungan

Jumat, 08 November 2024 | 01:20

Dasar Hukum Penetapan Tersangka Tom Lembong Harus Dibuktikan

Jumat, 08 November 2024 | 00:59

Kemenkeu Siapkan Daftar Aset Sitaan BLBI untuk Dukung Program 3 Juta Rumah Prabowo

Jumat, 08 November 2024 | 00:45

Tiba di Surabaya, Kapal Selam Rusia Disambut Hangat Prajurit TNI AL

Jumat, 08 November 2024 | 00:25

Bahlil Umumkan Kepengurusan Lengkap Partai Golkar 2025-2029

Kamis, 07 November 2024 | 23:59

KPK: Korupsi di LPEI Rugikan Negara Rp1 Triliun

Kamis, 07 November 2024 | 23:22

Relawan Bobby Lovers Dituding Pelaku Pelemparan Wajah Edy Rahmayadi

Kamis, 07 November 2024 | 22:50

TNI AD-JHL Foundation Dukung Swasembada Pangan Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 22:46

Selengkapnya