Berita

Kabid Humas DPW PKS Sumsel Mgs Syaiful Padli/RMOLSumse

Politik

PKS Berharap Yudha Pratomo-Baharuddin di Pilkada Palembang 2024

RABU, 03 JULI 2024 | 21:48 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjalin komunikasi intensif dengan sejumlah partai politik dalam menghadapi Pilkada Palembang 2024. Hal ini untuk memuluskan keinginan mereka untuk mengusung kader sendiri pada pilkada tersebut.

Kabid Humas DPW PKS Sumsel Mgs Syaiful Padli mengatakan dari 17 Kabupaten kota yang melaksanakan Pilkada serentak di Sumsel plus tingkat provinsi, PKS berharap ada kader yang akan diusung nantinya.
 

"Kemungkinan kader PKS yang diusung atau didukung seperti di kota  Palembang (Ketua DPD PKS Palembang Baharuddin, dan dua daerah lain," kata Syaiful Padli, Rabu (3/7).

Banyak yang menebak nama yang akan direkomendasikan DPP PKS di Pilkada  Palembang 2024 itu adalah pasangan Yudha Pratomo Mahyuddin (YPM) dan  Baharuddin yang memang sudah menjalin komunikasi sejak lama.

"Yudha-Bahar, Insya Allah final dari PKS", kata Syaiful.

Meski begitu, pihaknya masih menunggu keputusan dari DPP yang saat ini sedang dilakukan.

"Siang ini rapat DPP pengesahan, InsyaAllah langsung keluar rekomendasi. Tunggu saja infonya, " pungkasnya.

Sementara Ketua DPD PKS Palembang Baharuddin  tidak menampik ketika disebut yang bakal direkomendasikan DPP PKS itu nantinya YPM-Bahar. Hanya saja Bahar mengaku masih tahap finalisasi.

"Itu masih tahap finalisasi seminggu kedepan sudah selesai. Kalau nanti kita sampaikan belum finalisasi khawatirnya salah. Tunggu saja waktunya beberapa hari ini akan diumumkan oleh DPP karena di beberapa daerah sudah diumumkan. Tinggal beberapa daerah lagi yang diusulkan itu," kata Bahar kepada wartawan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya