Berita

Kebakaran SPBU di Desa Bakalan, Kecamatan Dukuhseti, Pati/RMOLJateng

Presisi

Sopir Minibus Tewas Terbakar Hidup-hidup di SPBU Pati

RABU, 03 JULI 2024 | 10:42 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Peristiwa kebakaran yang menghanguskan SPBU 44.591.29 di Desa Bakalan, Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati, ternyata menewaskan sopir minibus yang terpanggang hidup-hidup, Selasa dini hari (2/7) sekitar pukul 03.00 WIB.

Di dalam mobil Daihatsu Espass yang ikut terbakar ditemukan jasad seorang pria berusia 40 tahun warga Desa Clering, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara.

Korban tewas terbakar awalnya dikira seekor kambing yang mati terpanggang. Namun usai dilakukan penyelidikan oleh tim Inafis Polresta Pati, ternyata sopir pemilik minibus naas itu telah menjadi korban kebakaran SPBU.

Dari informasi yang diterima Kantor Berita RMOLJateng, korban tewas terpanggang terjebak dalam kobaran api. Peristiwa itu terjadi, saat korban hendak mengisi bahan bakar di SPBU setempat.  

Kapolresta Pati melalui Kapolsek Dukuhseti, AKP Ali Mashuri menyebut, awalnya polisi dan pihak Pemadam Kebakaran (Damkar) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pati, menduga korban dalam mobil adalah seekor kambing.

“Korban adalah sopir Daihatsu Espass meninggal, setelah mobilnya terbakar saat mengisi BBM di SPBU Desa Bakalan, Kecamatan Dukuhseti, Pati,” kata Ali Mashuri dikutip dari Kantor Berita RMOLJateng.

Ali Mashuri menduga mesin mobil korban belum dimatikan saat mengisi bakar bakar. Untuk itulah Ali mengimbau  para pemilik mobil dan sepeda motor agar mematikan mesin kendaraannya saat mengisi bahan bakar.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

PT Lumbung Kencana Sakti Diduga Tunggangi Demo Warga Kapuk Muara

Selasa, 18 Februari 2025 | 03:39

Pengiriman 13 Tabung Raksasa dari Semarang ke Banjarnegara Bikin Heboh Pengendara

Senin, 17 Februari 2025 | 06:32

Dugaan Tunggangi Aksi Warga Kapuk Muara, Mabes Polri Diminta Periksa PT Lumbung Kencana Sakti

Selasa, 18 Februari 2025 | 17:59

UPDATE

PDIP Minta Seluruh Kader Banteng Tenang

Kamis, 20 Februari 2025 | 23:23

Megawati Instruksikan Kepala Daerah dari PDIP Tunda Retret ke Magelang

Kamis, 20 Februari 2025 | 22:43

Wujudkan Pertanian Berkelanjutan dan Ketahanan Pangan, Pemerintah Luncurkan FAST Programme

Kamis, 20 Februari 2025 | 22:27

Trump Gak Ada Obat, IHSG Terseret Merah

Kamis, 20 Februari 2025 | 22:26

Uchok: Erick Thohir Akali Prabowo soal Danantara

Kamis, 20 Februari 2025 | 22:24

Hasto Ditahan, Megawati Tidak Menunjuk Plt Sekjen PDIP

Kamis, 20 Februari 2025 | 22:21

Resmi Pimpin Banten, Andra Soni-Dimyati Diingatkan Jangan Korupsi

Kamis, 20 Februari 2025 | 22:18

KPK Tahan Hasto, PDIP: Operasi Politik Mengawut-awut Partai

Kamis, 20 Februari 2025 | 22:17

Hasto Ditahan, PDIP: KPK Dikendalikan dari Luar Melalui AKBP Rossa

Kamis, 20 Februari 2025 | 22:16

Adityawarman Adil Apresiasi BSF CGM 2025: Gambaran Kekayaan Budaya Kota Bogor

Kamis, 20 Februari 2025 | 21:56

Selengkapnya