Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Kemenkop Luncurkan E-Learning Pacu Kapasitas Usaha Mikro

SELASA, 02 JULI 2024 | 12:59 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kementerian Koperasi dan UKM meluncurkan program pengembangan kapasitas SDM usaha mikro berbasis e-learning, yang menjadi bagian dari program mikro mandiri.

Deputi Bidang Usaha Mikro Kemenkop UKM Yulius saat membuka acara Pengembangan Kapasitas SDM Usaha Mikro berbasis E-Learning secara daring di Jakarta, mengatakan, program ini diluncurkan dalam rangka meningkatkan pengetahuan, pengalaman, keterampilan, dan jejaring bisnis dari pelaku usaha mikro melalui media e-learning.

"Kami mem-branding kegiatan ini dengan nama E-Learning Akademi Mikro Mandiri yang diintegrasikan dalam media pembelajaran reguler berbasis learning management system (LMS)," kata Yulis, dikutip Selasa (2/7).

E-learning akademi ini dapat diakses melalui platform edukukm pada laman akademi.mikromandiri.id.

Program ini diikuti oleh sekitar 1.500 pelaku usaha mikro yang telah mendaftar untuk mengikuti e-learning dengan metode LMS sesuai topik yang ditawarkan.

Pelaku usaha mikro perlu terus meningkatkan kapasitas usaha dan SDM-nya agar bisa naik kelas.

Yulius menekankan, di tengah tantangan revolusi industri 4.0 dan society 5.0, semua pelaku usaha, khususnya pelaku usaha mikro, dituntut untuk terus melakukan perubahan besar dalam berbagai bidang, termasuk dalam pemanfaatan teknologi.

Kemenkop UKM juga mendorong para pelaku UMKM agar terhubung dengan ekosistem digital melalui berbagai dukungan program, seperti pendampingan mendapatkan nomor induk berusaha (NIB), bimtek e-commerce, literasi keuangan mikro melalui LAMIKRO, ataupun pemasaran online melalui PaDI UMKM dan e-katalog pengadaan barang dan jasa pemerintah.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya