Berita

Duta Besar Iran untuk Indonesia, Mohammad Boroujerdi/RMOL

Dunia

PEMILU IRAN

Dubes Iran Pastikan Presiden Baru dan Prabowo Akan Bertemu

JUMAT, 28 JUNI 2024 | 18:10 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Iran akan segera memiliki presiden baru setelah pemilihan umum yang digelar hari Jumat (28/6).

Duta Besar Iran untuk Indonesia, Mohammad Boroujerdi mengatakan hasil akhirnya akan diumumkan dalam waktu kurang dari seminggu.

Menurut Dubes, sistem pemerintahan Iran akan normal kembali setelah presiden baru ditetapkan. Dia juga membahas mengenai potensi kunjungan bilateral dengan presiden terpilih Indonesia, Prabowo Subianto.

Merujuk pada kunjungan mendiang Presiden Ebrahim Raisi tahun lalu di Jakarta, Dubes menilai pertemuan yang sama juga akan digelar di antara pemimpin yang baru terpilih.

"Jadi Anda punya pemerintahan baru, kita punya pemerintahan baru, Insya Allah, kita akan menyaksikan kunjungan kedua presiden itu. Tentu saja Presiden baru Republik Indonesia akan segera mengunjungi Iran," ungkapnya setelah melakukan pemungutan suara di TPS Jakarta.

Dubes berharap upaya penguatan hubungan yang dilakukan Raisi melalui kunjungannya tahun lalu dapat diteruskan oleh pemimpin baru Iran.

"Dan kami berharap Presiden berikutnya akan melanjutkan jalan yang sama," ujar Dubes.

Dubes mengungkap ada 61 juta peserta pemilih Iran yang mengikuti gelaran pemilu serempak di seluruh dunia.

Dia berharap hasil dapat diperoleh dari putaran pertama pemilu, tetapi jika harus ada putaran kedua itu dilakukan pada hari Jumat pekan depan (5/7).

Dikatakan Dubes, alasan mengapa pemilu diadakan di hari Jumat adalah karena Iran menetapkan akhir pekan atau hari libur di hari tersebut.

"Kita adakan pemilu di akhir pekan supaya masyarakat lebih leluasa untuk ikut pemilu," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya