Berita

Koordinator Divisi Humas, Hukum, Pencegahan, dan Partisipasi Masyarakat Bawaslu Kota Madiun, Mohda Alfian/Ist

Bawaslu

Waspada Joki Pantarlih

KAMIS, 27 JUNI 2024 | 11:49 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Aksi turun ke lapangan dilakukan Bawaslu mendampingi petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) untuk memastikan tahapan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih Pilkada 2024 dilakukan dengan benar.

“Salah satu prosedur setelah dicoklit adalah menempelkan stiker, supaya ada tanda kalau sudah dicoklit,” kata Koordinator Divisi Humas, Hukum, Pencegahan, dan Partisipasi Masyarakat Bawaslu Kota Madiun, Mohda Alfian kepada Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (27/6).

Kegiatan ini dilakukan serentak sebagai bagian dari instruksi pusat, terkait patroli pengawasan dan pengawalan hak pilih. Sekaligus menghindari adanya joki atau petugas Pantarlih nakal.


“Masyarakat yang belum dicoklit, mungkin ada kesalahan dalam proses atau pada saat dicoklit orangnya tidak ada di tempat, bisa mengadu ke kami,” jelasnya.

Jika ditemukan pelanggaran, akan dikoordinasikan dengan Panwas Kelurahan yang sudah dibentuk sebanyak 27 orang.

“Ini metodenya pengawasan melekat dan intens mendampingi Pantarlih. Kami juga melakukan uji petik atau sampling untuk beberapa masyarakat atau antarrumah yang sudah dicoklit,” tegasnya.

Masyarakat juga diminta untuk melapor ke posko pengaduan apabila menemukan pelanggaran di lapangan. Syarat yang harus dibawa pengadu harus ada syarat formil dan materiil, seperti identitas yang bersangkutan sebagai pemilih, disertai bukti ada foto.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya