Berita

Presiden Bundespolizei, Dieter Romann dan Direktur Jenderal Keamanan Nasional (DGSN) dan Pengawasan Teritorial (DGST), Abdellatif Hammouchi di Berlin/Net

Dunia

Maroko-Jerman Sepakat Perkuat Kerja Sama Keamanan

KAMIS, 27 JUNI 2024 | 11:40 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pertemuan digelar antara Direktur Jenderal Keamanan Nasional (DGSN) dan Pengawasan Teritorial (DGST), Abdellatif Hammouchi dengan pejabat dari Kepolisian Federal Jerman (Bundespolizei) dan Kantor Polisi Kriminal Federal (BKA) di Berlin pada 24-26 Juni 2024.

Dalam kesempatan itu, Hammouchi mengadakan sesi diskusi dengan Presiden Bundespolizei, Dieter Romann, Kepala BKA, Holger Münch, serta pejabat keamanan Jerman lainnya.

Menurut keterangan yang diterima redaksi pada Kamis (27/6), pembicaraan mereka berfokus pada upaya memperkuat kerja sama bilateral, terutama dalam memerangi terorisme dan kejahatan terorganisir lintas batas, serta keamanan acara olahraga besar.

"Hammouchi dan rekan-rekannya dari Jerman juga meninjau kondisi kerja sama kepolisian mereka, serta tantangan keamanan regional dan internasional," ungkap laporan tersebut.

Dirjen DGSN-DGST beserta delegasi yang mendampingi kemudian berkunjung ke German Joint Counter-Terrorism Center di Berlin.

Mereka diberi pengarahan mengenai mekanisme kerja dalam hal koordinasi antara berbagai aparat keamanan Jerman, dan prospek kerjasama dengan dinas keamanan Maroko dalam memerangi risiko ancaman teroris lintas batas.

Delegasi Maroko juga diberi tahu mengenai pengaturan keamanan dan standar keselamatan dan perlindungan yang diterapkan oleh kepolisian Berlin untuk mengamankan Piala UEFA, yang saat ini diselenggarakan di sana.

Untuk memperkuat kerja sama di bidang ini, mereka melakukan kunjungan lapangan bersama Kepala BKA ke fasilitas dan peralatan di Stadion Olimpiade Berlin, yang menjadi tuan rumah pertandingan Euro 2024.

Kunjungan ini merupakan bagian dari persiapan lanjutan dinas keamanan Maroko untuk menjadi tuan rumah acara olahraga dan keamanan global dan kontinental, dimulai dengan Sidang Umum Interpol ke-93, yang dijadwalkan tahun depan di Marrakesh, diikuti oleh Piala Afrika 2025 dan terakhir Piala Dunia 2030.

Ini membuktikan pentingnya kerja sama keamanan bilateral antara Kerajaan Maroko dan Republik Federal Jerman, mengingat banyaknya bidang keamanan yang menjadi kepentingan bersama.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya