Berita

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani/Net

Politik

Demokrat Sodorkan Nama Pendamping Bobby Nasution, Ada Teguh Santosa hingga Lokot Nasution

SENIN, 24 JUNI 2024 | 13:37 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Partai Demokrat selaras dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) mengenai Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgubsu) 2024 mengusung Walikota Medan Bobby Nasution.

"Nama Mas Bobby Nasution memang telah disepakati di Koalisi Indonesia Maju," ungkap Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani dalam keterangannya, Senin (24/6)

Kata Kamhar, Partai Demokrat berkomitmen untuk menyelaraskan koalisi yang telah terbangun utamanya pada Pemilihan Gubernur dengan mengikhtiarkan sebanyak mungkin yang linear di Koalisi Indonesia Maju.

"Terutama untuk daerah-daerah yang menjadi etalase dan barometer politik nasional seperti Sumatera Utara," tuturnya.

Kamhar menambahkan, Partai Demokrat pun pada Mei lalu telah menggelar pertemuan dengan Bobby yang diprakarsai Satgas Pilkada Partai Demokrat yang dipimpin Andi Mallarangeng dan Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya.

Adapun, mengenai cawagub untuk mendampingi Bobby Nasution, Kamhar mengungkap bahwa Partai Demokrat memiliki sejumlah kader potensial.

Setidaknya ada tiga kader yakni Teguh Santosa jurnalis senior yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI), M. Lokot Nasution selaku Ketua DPD Partai Demokrat Sumut hingga Ongku P. Hasibuan yang telah berpengalaman pernah menjadi Bupati Tapanuli Selatan.

"Setiap partai mengikhtiarkan kadernya pada posisi tersebut, termasuk Partai Demokrat. Kami pun memiliki kader-kader potensial," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya