Berita

Juru bicara warga Gambir, Herry/Ist

Politik

PILKADA JAKARTA 2024

Warga Gambir: Jakarta Guyub Dipimpin Anies

MINGGU, 23 JUNI 2024 | 05:51 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Anies Baswedan makin santer didorong untuk kembali maju di Pilgub Jakarta 2024.

Bahkan dukungan warga dari barbagai wilayah di Jakarta terus mengalir.

Terbaru, warga Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, yang secara terang-terangan mengaku senang Anies akan kembali maju di Pilgub Jakarta 2024.


Juru bicara warga Gambir, Herry menilai, Anies salah satu calon yang paling mumpuni untuk memimpin Jakarta. Terlebih, Jakarta dicanangkan akan menjadi Kota Global pasca ibu kota negara pindah ke IKN Kalimantan Timur.

"Saya sangat senang Pak Anies akan maju dan kembali lagi ke Jakarta," kata Herry usai deklarasi di Jalan Petojo, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu malam (22/6).

Herry mengungkapkan, selama lima tahun periode pertama memimpin Jakarga, Anies sudah melakukan kerja nyata di Jakarta.

Menurutnya. Jakarta juga sangat kondusif tanpa ada perselihan atau konflik berarti.

"Jadi, kerja nyata Pak Anies itu sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, dan selama lima tahun Jakarta guyub," kata Herry.

Ia kemudian menjelaskan, sejumlah program keberhasilan Anies selama menjadi orang nomor satu di DKI Jakarta.

"Penanganan banjir, sumur resapan, Jaklingko, Kartu Jakarta Pintar, Kartu Jakarta Sehat. Serta pengelolaan sampah dan penataan kampung kota yang sangat kami rasakan manfaatnya," kata Herry.

Selanjutnya, prestasi lainnya adalah mengratiskan PBB warga di bawah Rp2 miliar, aplikasi JAKI yang siap 24 jam menerima pengaduan masyarakat. Termasuk pembanguanan jalur sepeda, pemberian KJMU hingga bantuan prioritas untuk lansia.

Adapun warga yang hadir dalam deklarasi ini, antara lain Warga Kelurahan Cideng, Duri Pulo, Gambir, Pondok Kelapa. Selanjutnya, ada juga perwakilan warga dari Petojo Selatan dan Petojo Utara.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

"Surat" dari MSCI, Gempa di IHSG

Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:06

Jelang Harlah ke-100 NU, Ribuan Warga Nahdliyyin Padati Istora Senayan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:58

Sebelum Letakkan Jabatan, Mahendra Siregar Beri Sinyal Positif untuk Danantara

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:51

Kevin Warsh, Veteran Bank Sentral Calon Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:41

OJK Buka Pintu bagi Danantara dalam Rencana Demutualisasi BEI

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:17

Donald Trump Resmi Tunjuk Kevin Warsh sebagai Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:04

Pantai Larangan Tegal Penuh Kayu Gelondongan dari Gunung Slamet

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:29

Polri di Bawah Presiden Pastikan Tugas Kamtibmas Berjalan Baik

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:06

Yel-yel Panitia Haji

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:49

LaNyalla Dorong Pemulihan Cepat Ekosistem Pulau Gili Iyang

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:20

Selengkapnya