Berita

Rapat Pengurus KONI Aceh/Istimewa

Nusantara

Jelang PON XXI 2024 Sejumlah Pengurus KONI Aceh Diganti

MINGGU, 23 JUNI 2024 | 03:13 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh melakukan rotasi pengurus menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Rotasi kepengurusan tersebut merupakan langkah strategis yang dilakukan untuk meningkatkan prestasi atlet lokal.

"Rotasi dalam kepengurusan adalah bagian dari dinamika berorganisasi yang biasa," kata Sekretaris Umum KONI Aceh, Samsul Bahri, di Banda Aceh, Sabtu (2/6).

Samsul menjelaskan, Wakil Ketua 1 dan Wakil Ketua 4 saling bertukar posisi, yaitu Teuku Rayuan Sukma diganti dengan Tgk Anwar Ramli.

"Sementara posisi sekretaris umum yang sebelumnya dijabat oleh Faisal kini dijabat oleh saya sendiri," terangnya.

Samsul mengaku, rotasi kepengurusan dilakukan berdasarkan analisis ketua umum dengan melihat susunan kepengurusan baru akan lebih sesuai dengan target yang ingin dicapai oleh Pemerintah Aceh dalam meningkatkan prestasi olahraga.

Lanjut Samsul, rotasi kepengurusan ini tidak mungkin dilakukan tanpa pertimbangan matang. Menurutnya, tidak mungkin ada pergantian yang bertujuan untuk hasil yang lebih buruk.

"Pimpinan telah melakukan evaluasi dan melihat bahwa rotasi ini akan membawa dampak positif," ujarnya.

Rotasi kepengurusan, juga mencakup beberapa posisi strategis lainnya. Termasuk bidang hubungan antarlembaga yang dinilai kurang maksimal.

Bahkan, pimpinan KONI Aceh berharap dengan perubahan ini target prestasi PON Aceh dapat tercapai dengan lebih baik.

"Intinya, Ketua KONI Aceh melihat bahwa rotasi ini adalah langkah strategis untuk meningkatkan prestasi. Ada kajian khusus yang mendasari keputusan ini," pungkasnya.

Populer

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

UPDATE

Ono Surono Resmi Jadi Jagoan Banteng di Pilgub Jabar 2024

Jumat, 28 Juni 2024 | 03:56

Mau Kabur ke Kamboja, Gembong Judi Online Berhasil Diringkus Polisi

Jumat, 28 Juni 2024 | 03:31

Personel Kostrad Borong Hasil Tani Masyarakat di Papua

Jumat, 28 Juni 2024 | 03:13

Terminal LPG Tanjung Sekong Makin “Hijau” Jaga Ketahanan Energi RI

Jumat, 28 Juni 2024 | 02:50

Panja Timah DPR Cari Solusi Atasi Tambang Ilegal di Babel

Jumat, 28 Juni 2024 | 02:30

Cek Stok Beras

Jumat, 28 Juni 2024 | 02:12

IPC TPK Jambi Fasilitasi Pengiriman Pinang Belah ke Bangladesh

Jumat, 28 Juni 2024 | 01:56

26 RUU Tentang Kabupaten/Kota Harus Perhatikan Karakteristik Daerah

Jumat, 28 Juni 2024 | 01:38

Pangdivif 2 Kostrad Terima Brevet Bramasta Yudha

Jumat, 28 Juni 2024 | 01:16

DPR Dukung Program Revitalisasi Laboratorium Badan Karantina

Jumat, 28 Juni 2024 | 00:54

Selengkapnya