Berita

Ombudsman dan Pertamina Patra Niaga meninjau pangkalan LPG di Yogyakarta/Ist

Nusantara

Ombudsman dan Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBE dan Pangkalan LPG di Jogja

SABTU, 22 JUNI 2024 | 10:27 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kunjungan kerja dilakukan pimpinan Ombudsman ke beberapa titik Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) dan Pangkalan LPG 3 Kg di wilayah Yogyakarta, Jumat (21/6).

Kegiatan ini dilakukan pimpinan Ombudsman, Yeka Hendra Fatika didampingi VP Retail Sales LPG Pertamina Patra Niaga, Putut Andriatno; Koordinator Subsidi Bahan Bakar Migas Kementerian ESDM, Christina Meiwati Sinaga; dan Ketua Tim Pengawasan Metrologi Legal dan Pemberdayaan Masyarakat Kemendag.

Secara umum, masalah kekurangan timbangan yang sempat ramai tidak ditemukan dalam kunjungan tersebut.

"SPBE sudah menerapkan semua prosedur, tabung yang rusak dan expired langsung diperbaiki. Tabung yang bocor sudah disingkirkan. Masyarakat betul-betul mendapatkan tabung LPG dengan jaminan kualitas dan keamanan yang bisa dipertanggung jawabkan,” jelas Yeka di SPBE Jatirata Mitra Mulya.

VP Retail LPG Sales PT Pertamina Patra Niaga, Putut Andriatno menambahkan, kunjungan tersebut bertujuan untuk melihat langsung kondisi penyaluran LPG, khususnya LPG bersubsidi.

"Alhamdulillah hasil kunjungan di lapangan sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ucap Putut.

Sebagai perusahaan yang dipercaya pemerintah, Pertamina Patra Niaga berkomitmen menyalurkan LPG 3 Kg kepada masyarakat sesuai aturan.

"Jadi masyarakat menerima LPG dengan mudah dan dengan berat yang sesuai ketentuan," tambah Putut.

Pada proses tinjauan langsung tersebut, pimpinan Ombudsman beserta rombongan juga mengecek pelaksanaan pendataan konsumen LPG 3 Kg. Hal ini penting agar program Subsidi Tepat LPG berjalan amanah.

Sementara itu, Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting memastikan, pihaknya akan terus meningkatkan sinergi bersama Kemendag, Kementrian ESDM dan Ombudsman.

"Tentunya dalam pengawasan dan perbaikan sistem agar penyaluran LPG 3 Kg berjalan dengan baik, mulai pengisian di SPBE hingga ke masyarakat," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya