Berita

Rombongan PSI Jakarta saat menyambangi kantor DPW PKS, Jumat (21/6)/Istimewa

Politik

Silaturahmi ke Kantor PKS Jakarta, PSI Buka Pintu Koalisi

JUMAT, 21 JUNI 2024 | 14:25 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta menyambangi kantor DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta, di Cempaka Baru, pada Jumat (21/6).

Kunjungan ini merupakan silaturahmi pascapemilihan presiden sekaligus "PDKT" atau pendekatan jelang Pilkada 2024.

"Meskipun selama ini kita mungkin berbeda dalam pilihan politik dan platform, kami percaya bahwa dialog dan komunikasi yang baik dapat membuka jalan untuk kerjasama yang konstruktif," ujar Ketua DPW PSI Jakarta, Elva Farhi Qolbina.

Partai berlambang bunga mawar itu mengapresiasi peran PKS selama ini dalam demokrasi Indonesia dan kontribusinya dalam membangun Jakarta.

"Kami sangat menghargai peran dan kontribusi PKS dalam melayani masyarakat. Pengalaman dan dedikasi PKS adalah sesuatu yang sangat kami hargai dan kami ambil nilai-nilai positif, terutama dalam membesarkan partainya," papar Elva.

Tentu saja pertemuan ini bukan sebuah silaturahmi biasa. Ini merupakan sarana untuk membuka kesempatan mendiskusikan potensi kerja sama dalam berbagai bidang yang dapat memberikan manfaat bagi warga.

"Dengan mengedepankan kepentingan masyarakat, kita bisa menemukan banyak kesamaan tujuan yang bisa diupayakan bersama," tandas Elva.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Bertemu Megawati Bakal Jadi Sowan Pamungkas Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 16:09

Kemenangan Trump Jadi Alarm Bahaya Bagi Perekonomian RI?

Kamis, 07 November 2024 | 16:02

BSSN Sudah Siapkan Operasi Siber Pengamanan Pilkada 2024

Kamis, 07 November 2024 | 15:52

WhatsApp Siapkan Fitur Baru untuk Cek Keaslian Foto dalam Pesan

Kamis, 07 November 2024 | 15:44

Mendagri Dorong Pemda Dukung Program Prioritas Prabowo-Gibran

Kamis, 07 November 2024 | 15:26

BSI Dukung Program Gizi Nasional Melalui Kemitraan dengan BGN

Kamis, 07 November 2024 | 15:25

Pemberantasan Judi Online Langkah Tegas yang Dinanti Sejak Lama

Kamis, 07 November 2024 | 15:21

Komisi I DPR Dukung BSSN Perkuat Keamanan Siber

Kamis, 07 November 2024 | 15:16

Trump Raih Kemenangan, Ancaman Tarif 60 Persen untuk China Jadi Sorotan

Kamis, 07 November 2024 | 15:10

Mayor Teddy Tidak Perlu Lagi Selalu Dampingi Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 14:58

Selengkapnya