Berita

Komisaris Perdagangan Kedutaan Besar Malaysia Jakarta Suresh Kumar R. Palasanthiran, Duta Besar Duta Besar Malaysia untuk Indonesia Syed Mohamad Hasrin Tengku Hussin dan Ketua Penyelenggara MCS 2024, Richard Teo di acara networking MCS 2024 di Hotel Regis Jakarta pada Kamis malam, 20 Juni 2024/RMOL

Dunia

Bukan Cuma Soal Bisnis, Malaysia-China Summit 2024 Bisa Perkuat ASEAN

JUMAT, 21 JUNI 2024 | 10:54 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Gelaran Malaysia-China Summit (MCS) 2024 dinilai mampu memperkuat hubungan ekonomi yang telah lama dijalin antara negara anggota ASEAN dan mitranya China.

Hal itu disampaikan oleh Duta Besar Duta Besar Malaysia untuk Indonesia, Syed Mohamad Hasrin Tengku Hussin kepada Kantor Berita Poltik RMOL di acara networking MCS 2024 di Hotel Regis Jakarta pada Kamis malam (21/6).

Dubes menjelaskan bahwa MCS bukan hanya merupakan titik pertemuan bagi para pemimpin bisnis tetapi juga katalis untuk memperkuat hubungan di ASEAN.

Ini dibuktikan dengan upaya MCS menarik banyak perusahaan Indonesia dan Thailand untuk ikut berpartisipasi dalam pameran bisnis selama tiga hari di Kuala Lumpur pada 17 hingga 19 Desember mendatang.

“Dengan menciptakan platform perdagangan dan investasi yang kuat di Malaysia, kami tidak hanya memberikan manfaat bagi perusahaan-perusahaan Malaysia tetapi juga meningkatkan peluang bagi perusahaan-perusahaan di kawasan ASEAN,” ujar Dubes.  

Dubes mengungkap, akan ada  500 perusahaan yang ikut dalam MCS 2024. Pameran ini akan dihadiri oleh lebih dari 10.000 pengunjung sehingga membuka peluang besar bagi perusahaan-perusahaan Indonesia yang ingin memperluas jangkauan bisnisnya di Malaysia maupun ASEAN.

Melihat respon positif dari 200 peserta yang hadir dalam acara promosi dan networking di Jakarta, Dubes berharap akan semakin banyak komunitas bisnis Indonesia yang ikut serta di acara MCS mendatang.

"Kami berharap perusahaan dan swasta dari Indonesia juga dapat mengambil kesempatan untuk berpartisipasi dalam program ini," ujarnya.

Ketua Penyelenggara MCS 2024, Richard Teo mengatakan sejauh ini acara promosi MCS 2024 telah dilakukan di China, Beijing, Hongkong, Sabah, Sarawak dan yang terbaru Jakarta. Pada Juli mendatang, acara serupa akan digelar di Bangkok.

"Kita akan pergi ke Bangkok Juli untuk promosi," ujarnya kepada RMOL.

Sementara itu, Komisaris Perdagangan Kedutaan Besar Malaysia Jakarta, Suresh Kumar R. Palasanthiran mengungkap semua sektor bisnis bisa berpartisipasi dalam pameran MCS 2024.  

"Ini promosi pertama jadi kita berharap bisa mendapatkan sebanyak-banyaknya dari berbagai sektor," ungkapnya.

MCS 2024 diselenggarakan oleh Malaysia External Trade Development Corporation (MATRADE) dan Qube Integrated Malaysia Sdn Bhd dalam rangka memperingati 50 tahun hubungan bilateral Malaysia-China.

Acara bertema "Prosperity Beyond 50" itu diharapkan menjadi platform dinamis untuk perdagangan dan investasi, mendorong integrasi ekonomi dan kerja sama yang lebih dalam antara negara-negara ASEAN dan China.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya