Berita

Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu dan tentara Israel/Net

Dunia

Israel Siap Lancarkan Serangan Darat ke Lebanon

RABU, 19 JUNI 2024 | 15:55 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Militer Israel (IDF) telah menerima izin untuk melancarkan serangan darat ke wilayah Lebanon, menyusul ancaman perang yang disuarakan Menteri Luar Negeri Israel Katz pada Selasa (18/6).

Dalam sebuah pernyataan, IDF mengatakan pihaknya tengah mempercepat kesiapan pasukan setelah memperoleh izin berperang dari pusat.

"Rencana operasional untuk serangan di Lebanon telah disetujui dan divalidasi. Para komandan senior juga memutuskan untuk mempercepat kesiapan pasukan di lapangan,” bunyi laporan tersebut, seperti dimuat Al-Mayadeen.


Hal ini terjadi tak lama setelah Menteri Luar Negeri Israel Israel Katz memperingatkan bahwa tekad mengenai perang skala penuh dengan Hizbullah akan segera terjadi.

Ancaman perang itu disampaikan Katz dalam unggahan di X, tak lama setelah Hizbullah merilis video drone yang memperlihatkan situs-situs penting militer Israel.

“Dalam perang habis-habisan, Hizbullah akan hancur dan Lebanon akan terpukul habis-habisan,” cuit Katz.

Video Hizbullah menunjukkan pesawat pengintainya terbang di atas wilayah pendudukan Palestina, termasuk Kiryat Shmona, Nahariya, Safad, Karmiel, Afula, meluas hingga Haifa dan pelabuhannya.

Hizbullah mengindikasikan bahwa video tersebut adalah episode pertama dari episode berikutnya, menyoroti bahwa drone tersebut melewati pertahanan udara Israel dan kembali ke wilayah udara Lebanon tanpa terdeteksi.

Sejak Perang Gaza meletus, Hizbullah terus menggempur lokasi militer Israel dan tempat berkumpulnya tentara di sepanjang perbatasan dengan wilayah pendudukan Palestina untuk mendukung Gaza dan Perlawanannya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya