Berita

Perhimpunan Dokter Haji Indonesia (PERDHOKI) wilayah Sumatera Selatan bersama BPKH dalam acara pelantikan kepengurusan Perdokhi pada Sabtu (15/6)/Ist

Nusantara

BPKH Harap Pelayanan Kesehatan Calon Jemaah Haji Makin Maksimal Usai Perdokhi Sumsel Dilantik

SELASA, 18 JUNI 2024 | 14:39 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) berharap pelayananan kesehatan calon jemaah haji Indonesia dapat semakin maksimal ke depannya, dan dapat menekan angka kematian jemaah haji di tanah suci.

Hal tersebut dikatakan Anggota Badan Pelaksana BPKH, Indra Gunawan, setelah menghadiri acara pelantikan kepengurusan Perhimpunan Dokter Haji Indonesia (Perdokhi) wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) masa bakti 2023-2026.

Ia berharap, PERDOKHI Sumsel dapat memainkan peran penting terutama dalam memberikan masukan kepada Kementerian Agama terkait pelayanan kesehatan calon jemaah haji.

“Tahun 2023 saja angka kematian jemaah haji hampir mencapai 800 jemaah, kita inginkan angka ini mengalami penurunan karena menurut hemat saya dengan adanya kenaikan biaya haji seharusnya pelayanan kesehatan juga lebih maksimal sehingga berdampak pada turunnya resiko kematian yang disebabkan masalah kesehatan," katanya di RSUD Siti Fatimah Palembang, dikutip Selasa (18/6).

Menurut Indra, keberadaan Perdokhi di Sumsel ini dinilai sangat membantu peran dan fungsi dari BPKH karena sesuai dengan UU nomor 34 tahun 2014 tentang pengelolaan keuangan haji pihaknya berkewajiban untuk melaksanan efisiesi, rasionalisasi dan peningkatan pelayanan ibadah haji.

Untuk itu, ia pun mengapresiasi terbentuknya perhimpunan tersebut dan berharap dapat  disusul dengan wilayah-wilayah lainnya terutama di wilayah Sumatera yang baru terbentuk di 4 Provinsi.

“Mudah-mudahan pengurus wilayah lainnya juga ikut terbentuk dengan demikian pengabdian kita dapat benar-benar dirasakan manfaatnya oleh para calon jemaaah haji,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Perdokhi Sumsel, Irawan Sastradinata mengatakan saat ini klinik haji di Palembang baru ada satu di Pertamina Plaju Palembang.

Ia menambahkan Jumlah klinik haji di Kota Palembang ke depannya akan diperbanyak, agar calon jemaah haji yang akan berangkat ke tanah suci dapat dengan mudah berkonsultasi tentang penyakit yang diderita.

"Baru ada satu klinik haji di Palembang, di Pertamina Plaju dan ini setelah Perdokhi Sumsel dilantik dengan masa jabatan 2023-2026, akan ditambah lagi klinik haji yakni RS YK Madira, RS Fatimah dan RS Siti Fatimah Palembang," pungkasnya.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Pramono Anung: Jakarta Butuh Pemimpin Pekerja Keras, Bukan Tukang Tebar Pesona

Minggu, 29 September 2024 | 02:07

Jupiter Aerobatic Team Bikin Heboh Pengunjung Semarak Dirgantara 2024

Minggu, 29 September 2024 | 01:53

Pertemuan Prabowo-Megawati Bisa Menguatkan Demokrasi

Minggu, 29 September 2024 | 01:19

Kapolri Lantik Sejumlah Kapolda Sekaligus Kukuhkan 2 Jabatan

Minggu, 29 September 2024 | 00:57

Gen X, Milenial, hingga Gen Z Bikin Komunitas BRO RK Menangkan Ridwan Kamil

Minggu, 29 September 2024 | 00:39

Kecam Pembubaran Paksa Diskusi, Setara Institute: Ruang Sipil Terancam!

Minggu, 29 September 2024 | 00:17

Megawati Nonton “Si Manis Jembatan Merah" Ditemani Hasto dan Prananda

Sabtu, 28 September 2024 | 23:55

Andrew Andika Ditangkap Bersama 5 Temannya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:35

Aksi Memukau TNI AU di Semarak Dirgantara 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 23:19

Gara-gara Topan, Peternak di Thailand Terpaksa Bunuh 125 Buaya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:15

Selengkapnya