Berita

Gelandang Inggris, Phil Foden, mendapat kritik usai tampil mengecewakan di laga kontra Serbia di laga pertama Piala Eropa 2024/Net

Sepak Bola

Piala Eropa 2024

Minim Kontribusi bagi Inggris, Bintang Man City Dihujani Kritik

SENIN, 17 JUNI 2024 | 15:21 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Jika Jude Bellingham disorot karena berhasil mencetak gol kemenangan Inggris atas Serbia, Phil Foden justru mengalami nasib yang bertolak belakang.

Bintang Manchester City itu justru dinilai minim kontribusi dalam kemenangan tipis 1-0 The Three Lions atas Serbia pada matchday 1 Grup C Piala Eropa 2024 di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Senin dinihari WIB (17/6).

Foden yang dimainkan sejak menit pertama oleh pelatih Gareth Southgate di sayap kiri tampak kesulitan untuk mengembangkan permainan terbaiknya. Bahkan nyaris tak memberikan pengaruh positif dalam permainan Inggris.

Mantan pemain Timnas Spanyol yang lama bermain di Inggris, Francesc Fabregas, berharap Foden bisa menaikkan level permainan untuk membantu The Three Lions.

"Anda tidak akan pernah melihat Xavi, Iniesta, pemain top dalam 15, 20 tahun terakhir, melakukan hal itu. Anda perlu mengambil tanggung jawab," kata Fabregas seperti dikutip dari Daily Mail, Senin (17/6).

"Saya pikir babak kedua (melawan Serbia) agak mengecewakan. Pemain seperti Foden, mereka perlu meningkatkan kemampuannya. Ini waktunya bagi mereka datang ke turnamen besar dengan seluruh negeri berada di belakang mereka," imbuh asisten pelatih Como itu.

Penampilan buruk Foden bahkan membuat mantan pemain Man City, Micah Richards,  sedih dan kecewa.

"Saya sedih karena pemain dengan kualitas seperti dia hanya keluar masuk pertandingan. Sungguh mengecewakan kami (Inggris) tidak bisa mengeluarkan yang terbaik darinya," sebut Richards.

Berdasarkan data Sofa Score, dalam laga  Inggris vs Serbia, Foden hanya melakukan 1 umpan kunci. Foden bahkan sama sekali tidak mampu melepaskan tembakan ke gawang lawan dan nihil percobaan dribble. Kemampuan yang justru kerap ditampilkannya saat membela Manchester City.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya