Berita

Tim Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan (Dislutkannak) Kabupaten Batang memeriksa Kesehatan hewan kurban/RMOLJateng

Nusantara

Di Batang, Ditemukan Hewan Kurban di Bawah Umur dan Hamil

SENIN, 17 JUNI 2024 | 05:26 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Tim Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan (Dislutkannak) Kabupaten Batang menemukan empat hewan kurban belum cukup umur dan satu hamil di Masjid Agung Darul Mutaqqin.

Temuan itu disampaikan Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dislutkannak Batang, Syam Manohara, pada takmir masjid. Hal itu merupakan hasil dari pemeriksaan anti Morfem.

"Kami menyarankan pada takmir masjid untuk klarifikasi pada sahibul kurban, itu mau ditukar apa mau dilanjut," kata Syam dikutip dari Kantor Berita RMOLJateng, Minggu (16/6).

Menurut Syam, temuan itu bisa jadi pengalaman takmir masjid untuk penyelenggaran Iduladha tahun depan. Pihak takmir bisa memanggil Dislutkannak untuk melakukan pengecekkan hewan kurban.

Syam menyebut bahwa acuan umur hewan kurban itu ada di gigi. Jika giginya sudah berganti atau kuat maka sudah sah sebagai hewan kurban.

"Kalau gigi belum ganti, atau kalau manusia itu masih gigi susu, maka itu belum cukup umur atau masih remaja," kata Syam.

Kata Syam, orang awam pun sebenarnya bisa membedakan gigi hewan ternak. Apalagi jika sering mengamati hewan kurban.

Syam menyebut gigi hewan kurban dewasa lebih besar dan semacam ada jarak dengan gusi.

"Kita sarankan pada penjual, jadilah pedagang yang amanah. Jangan membohongi pada sahibul kurban. Karena saya yakin pedagang sudah tahu mana yang belum cukup umur dan sudah cukup umur," kata Syam.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Pramono Anung: Jakarta Butuh Pemimpin Pekerja Keras, Bukan Tukang Tebar Pesona

Minggu, 29 September 2024 | 02:07

Jupiter Aerobatic Team Bikin Heboh Pengunjung Semarak Dirgantara 2024

Minggu, 29 September 2024 | 01:53

Pertemuan Prabowo-Megawati Bisa Menguatkan Demokrasi

Minggu, 29 September 2024 | 01:19

Kapolri Lantik Sejumlah Kapolda Sekaligus Kukuhkan 2 Jabatan

Minggu, 29 September 2024 | 00:57

Gen X, Milenial, hingga Gen Z Bikin Komunitas BRO RK Menangkan Ridwan Kamil

Minggu, 29 September 2024 | 00:39

Kecam Pembubaran Paksa Diskusi, Setara Institute: Ruang Sipil Terancam!

Minggu, 29 September 2024 | 00:17

Megawati Nonton “Si Manis Jembatan Merah" Ditemani Hasto dan Prananda

Sabtu, 28 September 2024 | 23:55

Andrew Andika Ditangkap Bersama 5 Temannya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:35

Aksi Memukau TNI AU di Semarak Dirgantara 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 23:19

Gara-gara Topan, Peternak di Thailand Terpaksa Bunuh 125 Buaya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:15

Selengkapnya