Berita

Ilustrasi Mitsubishi Pajero Sport/Net

Hukum

Jadi Tersangka Korupsi, Begini Isi Garasi Mantan Pj Bupati Bandung Barat

RABU, 12 JUNI 2024 | 05:41 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Penjabat (Pj) Bupati Bandung Barat (KBB), Arsan Latif, resmi berstatus tersangka dalam kasus dugaan korupsi di Pasar Sindang Kasih Cigasong Kabupaten Majalengka. Bahkan Arsan sudah diberhentikan dari jabatannya lewat sepucuk surat yang diteken Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin.

Lantas seperti apa isi garasi Arsan Latif yang ditetapkan tersangka karena menyalahgunakan jabatannya sebagai Inspektur Wilayah IV Itjen Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)?

Dikutip Kantor Berita RMOLJabar dari LHKPN KPK, Selasa (11/6), Arsan terakhir melaporkan harta kekayaannya pada 17 Januari 2024 untuk periodik 2023. Tercatat Arsan memiliki sejumlah mobil mewah dan bahkan tidak tertulis kepemilikan kendaraan roda dua.


Kendaraan pertama yang dimiliki adalah mobil Honda Freed MPV tahun 2013 dengan harga Rp155 juta. Selanjutnya, Arsan mempunyai BMW 320i sedan tahun 2014 senilai Rp305 juta.

Terakhir dan dilaporkan yang paling mahal adalah mobil Mitsubishi Pajero Sport tahun 2018 senilai Rp450 juta.

Arsan mengklaim seluruh harta unit transportasi ini dibeli menggunakan uang pribadi. Tidak ada keterangan mobil dari hasil hibah ataupun lainnya.

Arsan Latif dilantik Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin, sebagai Pj Bupati Bandung Barat pada 20 September 2023. Sayangnya, jabatan tersebut kini dicabut usai ditetapkan sebagai tersangka dalam dugaan korupsi Pasar Cigasong bersama Irfan Nur Alam, anak mantan Bupati Majalengka, Karna Sobahi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya