Berita

Anggota Komisi VI DPR RI Deddy Yevri Hanteru Sitorus/Repro

Politik

Kader Banteng Sindir Menteri Senior Kasih Karpet Merah Starlink

SELASA, 11 JUNI 2024 | 14:53 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kehadiran Starlink disambut dengan berbagai isu di Indonesia. Bahkan terkesan seorang menteri senior di cabinet Presiden Joko Widodo yang memberikan karpet merah untuk Elon Musk agar Starlink leluasa masuk Indonesia.

Demikian penegasan Anggota Komisi VI DPR RI Deddy Yevri Hanteru Sitorus dalam rapat kerja bersama Menteri Investasi Bahlil Lahadalia di Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (11/6).

"Saya betul-betul heran mendengar pernyataan menteri senior kita yang bilang kalau lu enggak inovasi ya biarin mati lu sendiri. Kok begitu mikirin bangsa ini? Kalau gitu buka aja semua biar manufaktur kita hancur Pak,” kata Deddy

"Silakan asing ambil aja, yang nilai publik,” sambungnya.

Menurutnya, investasi Starlink dengan Indonesia tidak apple to apple. Sebab di Indonesia sendiri ada provider internet yang masih terseok-seok.

“Saya enggak terima itu pernyataan. Apakah kita apple dan apple to apple bersaing dengan Elon Musk enggak Pak. Enggak,” kata Deddy.

Deddy menambahkan bahwa sejumlah perusahaan pelat merah saat ini memiliki masalahnya sendiri. Kehadiran Starlink justru membuat investasi internet di Indonesia akan tergerus secara perlahan.

“Ini kan ngawur Kalau menurut saya,” tutup Deddy.



Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya