Berita

Politisi Partai Demokrat, Jansen Sitindaon/RMOL

Politik

Jansen Berharap Pemerintahan Prabowo Berantas Judi Online

SELASA, 11 JUNI 2024 | 13:22 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Kasus Polwan membakar hidup-hidup sang suami yang juga polisi di Mojokerto, Jawa Timur, dan diduga akibat kecanduan judi online, mendapat tanggapan politisi Partai Demokrat, Jansen Sitindaon.

Dia mendesak agar judi online segera diberantas, karena membuat kemiskinan bertambah, kejahatan meningkat, dan tak sedikit rumah tangga di Indonesia berantakan.

"Mungkin sekarang ada jutaan keluarga di Indonesia yang sudah rusak karena judi online," kata Jansen, seperti dikutip redaksi Kantor Berita Politik RMOL, melalui akun X miliknya, Selasa (11/6).


Selain sudah sangat merusak, judi online juga membuat uang di dalam negeri lari ke luar, karena berbentuk digital.

"Kalau memang tidak bisa diberesi, lebih baik dilegalkan saja sekalian. Biar bisa dibuat, diatur regulasinya. Misalnya depo minimal harus 1 juta, dan negara juga dapat pemasukan," saran Jansen.

Meski begitu, dia masih berharap masalah judi online cepat dituntaskan. Dia juga menaruh harapan besar kepada presiden terpilih, Prabowo Subianto, agar kelak judi online menjadi prioritas untuk diberangus.

"Pak Prabowo, judi online ini jadi prioritas untuk diberantas segera, pak. Termasuk para pelindungnya diberantas sekalian pak Prabowo," pinta Jansen.

"Kalau mau cari uang tambahan biar sajalah jadi backing tambang, rumah hiburan dan lain-lain. Tapi jangan judi dan narkoba! Karena dua itu merusak sampai ke dalam rumah tangga Indonesia pak," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya