Berita

Ilustrasi drone militer Israel/Net

Dunia

Drone Israel Ditembak Jatuh Hizbullah

SELASA, 11 JUNI 2024 | 04:47 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sebuah pesawat tanpa awak atau drone Israel telah ditembak jatuh Hizbullah di Lebanon.

Di sisi lain, Israel mengkonfirmasi sebuah drone mereka telah jatuh di tengah serangan lintas batas yang hampir terjadi setiap hari dengan kelompok yang didukung Iran tersebut.

Seperti dikutip AFP, Senin (10/6), Hizbullah yang merupakan sekutu dari barisan garis keras Palestina, Hamas, hampir setiap hari terlibat baku tembak dengan pasukan Israel. Terutama dalam 8 bulan sejak perang Gaza dimulai.

Pihak Hizbullah mengatakan, pasukannya telah menembak jatuh sebuah drone Hermes 900 yang dipersenjatai dengan rudal untuk melakukan serangan di wilayah mereka menggunakan senjata pertahanan udara.

Bahkan kelompok tersebut mengklaim telah menembak jatuh beberapa drone Israel sejak bentrokan perbatasan meletus, termasuk beberapa yang mereka identifikasi sebagai Hermes 450s atau Hermes 900s.

Sementara itu militer Israel mengkonfirmasi bahwa sebuah drone telah ditembak jatuh, dengan mengatakan,"Sebuah rudal permukaan-ke-udara diluncurkan ke arah UAV IAF (Angkatan Udara Israel) yang beroperasi di wilayah udara Lebanon."

"Drone itu rusak dan jatuh di wilayah Lebanon," tambah pernyataan militer Israel.

Bentrokan lintas batas yang mematikan telah meningkat dalam beberapa pekan terakhir. Akibatnya banyak kebakaran hutan di kedua sisi perbatasan Israel-Lebanon dan meningkatkan kekhawatiran konflik makin meluas.

Kekerasan lintas batas selama lebih dari 8 bulan, dimulai pada 8 Oktober, telah menewaskan 459 orang di Lebanon. Sebagian besar adalah pejuang, termasuk 88 warga sipil, menurut penghitungan AFP.

Sementara berdasarkan data tentara, di sisi perbatasan Israel setidaknya 15 tentara dan 11 warga sipil tewas.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya