Berita

Sosialisasi Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah)/Ist

Nusantara

Anak Muda Aceh Antusias Ikut Sosialisasi Program Amanah

SENIN, 10 JUNI 2024 | 23:34 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah) memanfaatkan momen olahraga pagi di kawasan car free day Banda Aceh pada Minggu (9/6),  untuk mensosialisasikan program kepada anak-anak muda.

Sosialisasi yang dilakukan para volunteer disambut antusiasme dari para anak muda Aceh terlihat jelas saat mereka mendengarkan penjelasan tentang program Amanah.

Salah satu volunteer Amanah, Atha Fayyadh menjelaskan bahwa program ini merupakan program unggulan Presiden Joko Widodo dalam bidang pemberdayaan anak muda di Aceh.

"Salah satu program yang memang bergerak di bidang pemberdayaan, dengan fokus di beberapa sektor. Salah satunya seperti pertanian, perikanan, dan masih banyak lagi," jelas Atha dalam keterangannya, Senin (10/6).

Syarifah Fatimah Azzahra yang hadir dalam sosialisasi itu, menyampaikan bahwa dengan adanya program Amanah ini, kreatifitas anak muda Aceh dapat meningkat ke depannya.

"Amanah juga baru diadakan di dua provinsi yaitu Papua dan Aceh, jadi mungkin untuk anak-anak yang introvert bisa masuk ke Amanah agar bakat-bakat mereka dapat berkembang," katanya.

Kegiatan Amanah berpusat di Gedung Youth Creative Hub Aceh, yang hadir untuk memfasilitasi pengembangan segala potensi baik sumber daya manusia (SDM), maupun sumber daya alam (SDA).

Hal itu dikelola untuk kemajuan Indonesia, khususnya rakyat Aceh. Gedung ini pertama kali ada di Aceh. Dibangun di atas tanah seluas 5 hektare dengan bangunan seluas 1,9 hektare.

Populer

Diduga Tak Laporkan Rumah Mewah dan Kendaraan ke LHPKN, Radiapoh Sinaga Dilaporkan ke KPK

Jumat, 05 Juli 2024 | 22:35

Mahfud MD: Jangan Lempar Batu ke Unair, Tapi Sembunyi Tangan

Minggu, 07 Juli 2024 | 10:21

Apindo: Wajar Ada Restrukturisasi TikTok-Tokopedia Pascamerger

Kamis, 04 Juli 2024 | 03:59

Wacana Bey Machmudin Rombak Komisaris BUMD Didukung Dewan

Minggu, 30 Juni 2024 | 13:24

Pemilu Iran di Jakarta

Jumat, 28 Juni 2024 | 14:24

Rapat Pimpinan MPR RI dengan Presiden Jokowi

Jumat, 28 Juni 2024 | 16:37

Jenderal Sigit Layak Apresiasi Kapolda Sumbar

Jumat, 05 Juli 2024 | 09:00

UPDATE

Preman Pensiun Dukung Ono Surono Maju Pilgub Jabar

Senin, 08 Juli 2024 | 04:05

Terima Kasih, Jemaah Haji 2024 Tertib dan Taat Aturan

Senin, 08 Juli 2024 | 04:01

PSI sebut Kinerja Heru Budi Dirasakan Warga

Senin, 08 Juli 2024 | 03:33

Polisi Tetapkan Anggota DPRD Lamteng Tersangka Penembakan

Senin, 08 Juli 2024 | 03:08

Era Heru Budi Kemacetan Makin Parah

Senin, 08 Juli 2024 | 03:03

ITW Prihatin, 10 Juta Pengendara Kena Tilang ETLE Per Bulan

Senin, 08 Juli 2024 | 02:34

Bamsoet Serang Balik Tempo dengan Kode Etik

Senin, 08 Juli 2024 | 02:16

Pikap Terjun ke Jurang Sedalam 50 Meter di Jember

Senin, 08 Juli 2024 | 02:10

Prima DMI Diminta Gandeng Remaja Perangi Judi Online

Senin, 08 Juli 2024 | 01:41

Per Bulan 10 Juta Pengendara Kena Tilang ETLE

Senin, 08 Juli 2024 | 01:28

Selengkapnya