Berita

Kapolda Kalsel, Irjen Winarto, beserta Ketua Bhayangkari Kalsel, Lynda Winarto, menerima anugerah Kak Seto Award 2024 dari Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) Seto Mulyadi/Net

Presisi

Taman Ramah Anak Antarkan Kapolda Kalsel Raih Kak Seto Award

SENIN, 10 JUNI 2024 | 05:05 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Tak sia-sia langkah Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen Pol Winarto beserta Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Lynda Winarto, Taman Ramah Anak di kawasan Taman Mathilda Komplek Asrama Polisi Bina Brata Banjarmasin. Mereka kini mendapat anugerah Kak Seto Award 2024 berkat inovasi pembangunan Taman Ramah Anak tersebut.

"Penghargaan diserahkan langsung oleh Kak Seto di Homeschooling Kak Seto, Tangerang Selatan, Banten," kata Kabid Humas Polda Kalsel, Kombes Adam Erwindi, melalui keterangannya, Minggu (9/6).

Penghargaan diberikan Kak Seto karena menilai Taman Ramah Anak yang digagas Kapolda beserta istri sebagai percontohan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan menyenangkan bagi anak-anak.

Adam menuturkan, penghargaan bergengsi itu menjadi sebuah dorongan bagi Polda Kalsel di bawah kepemimpinan Kapolda Irjen Winarto untuk terus memperjuangkan hak anak-anak dan membangun lingkungan yang lebih baik bagi generasi penerus bangsa.

Adam menjelaskan Taman Ramah Anak di Aspol Bina Brata bukan hanya sekadar ruang bermain, tetapi merupakan tempat anak-anak dapat tumbuh, belajar, dan berkembang secara optimal.

Keberadaannya pun menjadi bukti komitmen Polda Kalsel untuk terus meningkatkan kualitas dan aksesibilitas taman serta mengembangkan program-program pendidikan dan kegiatan yang bermanfaat bagi anak-anak.

"Kapolda berpesan penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh jajaran untuk terus berkontribusi dalam menciptakan masa depan yang lebih cerah bagi generasi penerus," pungkas Adam.

Pemberian anugerah Kak Seto Award telah dilakukan sejak 2011, kepada pihak yang dinilai berperan melindungi anak dan pemenuhan hak anak di Indonesia.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya