Berita

Pertemuan bilateral antara Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto bersama Deputi Perdana Menteri Singapura, Gan Kim Yong, Jumat (7/6)/Ist

Politik

Airlangga Bertemu Deputi PM Singapura Bahas Kerja Sama Strategis

JUMAT, 07 JUNI 2024 | 14:54 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Pertemuan bilateral dilakukan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto bersama Deputi Perdana Menteri Singapura, Gan Kim Yong sebelum pertemuan tingkat menteri Singapore Six Bilateral Economic Working Groups (MM 6WG) ke-14 di Singapura, Jumat (7/6).

Pada pertemuan tersebut, Menko Airlangga menyampaikan terima kasih kepada Deputi PM Gan Kim Yong yang turut memfasilitasi kerja keras working group dalam menjamin keberhasilan kerja sama.

Menko Airlangga berharap ada kemajuan berarti dari setiap working group untuk dilaporkan dalam Leaders' Retreat dalam waktu dekat.


“Dengan kedekatan geografis antara wilayah BBK (Batam, Bintan, Karimun) dan Singapura sebagai kekuatan pendorong kerja sama, kemudahan mobilitas bagi investor adalah elemen kunci dan kami terus meningkatkan peraturan terkait visa,” kata Menko Airlangga.

Di bidang ketenagakerjaan, Menko Airlangga menyinggung peluncuran Tech:X Pilot of the Tech:X Program Indonesia-Singapore Leaders’ Retreat di Bogor pada tanggal 29 April 2024 lalu.

Program Tech:X memberikan kesempatan kepada para profesional muda dalam bidang teknologi dari Singapura dan Indonesia untuk mendapatkan pengalaman bekerja selama 1 tahun di industri teknologi masing-masing.

“Kami menantikan angkatan pertama talenta teknologi muda dari Indonesia dan Singapura untuk mengembangkan keterampilan pengetahuan digital dan memenuhi pasokan dan permintaan sumber daya manusia di era digital saat ini,” ujar Menko Airlangga.

Lebih lanjut, Menko Airlangga dan Deputi PM Gan Kim Yong juga mendiskusikan beberapa hal lainnya, terutama terkait peningkatan kemudahan mobilitas investor dari Singapura, penguatan konektivitas udara, serta kerja sama di bidang pariwisata.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya