Berita

Wakil Ketua Umum Korbid Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung/Ist

Politik

Kepemimpinan Airlangga Sukses Bawa Golkar Amankan 102 Kursi DPR

JUMAT, 07 JUNI 2024 | 00:32 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Partai Golkar berhasil mengamankan 102 kursi DPR RI setelah seluruh tahapan Pemilu 2024 tuntas.

Tahapan Pemilu 2024 telah selesai setelah seluruh gugatan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) tuntas di Mahkamah Konstitusi (MK) pada Kamis (6/6).

Wakil Ketua Umum Korbid Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung memandang, dengan selesainya seluruh tahapan Pemilu 2024, partai berlambang pohon beringin juga memastikan mengamankan 102 kursi DPR RI.

Ketua Alumni HMI itu mengaku partainya bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah memberi kepercayaan pada partai yang dipimpin Ketua Umum Airlangga Hartarto.

"Golkar berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah memberikan kepercayaan kepada Golkar. Alhamdulillah Golkar mantap pada perolehan 102 kursi DPR, naik 17 kursi dibandingkan perolehan Pemilu 2019," tutur Doli kepada wartawan Kamis (6/6).

Dia mengatakan, dengan kenaikan kursi ini, menunjukkan rakyat menerima dan mendukung sikap Partai Golkar.

"Itu menunjukkan bahwa seluruh pandangan, sikap, kebijakan, dan langkah-langkah yang diambil Partai Golkar selama ini dapat diterima dan didukung rakyat Indonesia," ujarnya.

Plt Ketua DPD Partai Golkar Papua ini menambahkan, selain melejit di perolehan kursi DPR RI, Golkar juga menjadi partai dengan perolehan kursi terbanyak di tingkat DPRD provinsi. Perolehan kursi DPRD provinsi yang diraih di Pemilu 2024 naik 50 kursi menjadi 359 kursi dari sebelumnya hanya 309 di Pemilu 2019.

"Bukan hanya perolehannya yang terbanyak, tapi juga menjadi partai yang memperoleh pimpinan DPRD terbanyak se-Indonesia," tegas Doli.

Doli yang juga Ketua Komisi II DPR ini mengaku, partainya berhasil menempatkan kader menjadi ketua DPRD di 14 provinsi dari 38 provinsi di seluruh Indonesia.

Selain itu, Golkar juga berhasil menempatkan 20 kadernya sebagai wakil ketua DPRD provinsi. Artinya, dari Golkar berhasil mengamankan posisi pimpinan DPRD di 34 provinsi dari 38 di seluruh Indonesia.

Raihan signifikan Partai Golkar di tingkat provinsi juga linier dengan perolehan kursi DPRD di tingkat kabupaten dan kota.

"Partai Golkar meraih 2.521 kursi DPRD kabupaten/kota se-Indonesia, atau setara dengan 14,4 persen dari total 17.510 kursi DPRD kabupaten/kota se-Indonesia," bebernya.

Politikus asal Sumatera Utara ini menambahkan, partainya berhasil mencatatkan kenaikan kursi sebanyak 99 kursi atau 4 persen dari perolehan di Pemilu 2019 sebanyak 2.422 kursi.

"Partai Golkar juga meraih kemenangan di 120 kabupaten/kota se-Indonesia, atau setara 23,7 persen dari 508 kabupaten/kota yang menyelenggarakan Pileg Kabupaten/Kota di 2024. Artinya otomatis Golkar memiliki 120 Ketua DPRD ditambah 220 wakil ketua DPRD kabupaten/kota seluruh Indonesia," tegasnya lagi.

 "Mudah-mudahan pada Pilkada November besok, rakyat Indonesia kembali memberikan kepercayaan kepada kader-kader terbaik Golkar yang ikut menjadi calon (kepala daerah)," pungkas Doli.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya