Berita

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menyerahkan surat keputusan (SK) dukungan kepada Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak/RMOL

Politik

Terima Dukungan PAN, Khofifah: Kami Dapatkan Tanpa Mahar

SENIN, 03 JUNI 2024 | 17:32 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Khofifah Indar Parawansa senang mendapatkan surat keputusan (SK) dukungan dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk maju pada Pilkada Jawa Timur 2024.

Berstatus sebagai petahana, Khofifah bakal kembali maju dengan Emil Elestianto Dardak yang merupakan wakilnya saat memimpin Jawa Timur periode 2019-2024.

Surat keputusan itu diserahkan langsung Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan didampingi Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno dan Ketua DPW PAN Jawa Timur Ahmad Rizqi Sadig di Kantor DPP PAN, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (3/6).

"Saya bersama Mas Emil Dardak menyampaikan terima kasih bahwa PAN 5 tahun lalu juga sudah memberikan rekomendasi kepada kami," ujar Khofifah.

Khofifah mengatakan, sebelum surat keputusan diberikan, dia dan Emil menandatangani pakta integritas bersama PAN.

"Kami menandatangani pakta integritas dan kemudian mendapatkan rekomendasi keputusan dari DPP Partai Amanat Nasional dalam satu paket bakal calon gubernur," tuturnya.

Khofifah pada kesempatan itu juga menegaskan bahwa surat dukungan dari PAN dia terima tanpa mahar.  

"Kami mendapatkan dukungan dari Partai Amanat Nasional tanpa mahar," pungkasnya.

Populer

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

UPDATE

Kader PKS yang Dilantik Dewan Harus jadi Kepanjangan Tangan Partai

Kamis, 27 Juni 2024 | 18:04

Peretasan PDN Imbas Pembuatannya Dikerjakan Swasta

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:50

PAN Tidak Setuju Pansus Haji

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:44

Pimpinan MPR sebut Amandemen Bukan soal Pilpres

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:41

Nihil Serangan Teroris, BNPT Dapat Jempol dari DPR

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:20

DK PWI: Tidak Ada Korupsi di PWI

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:00

Kemendagri Pinjamkan Kantor ke KPU dan Bawaslu Daerah Selama Pilkada 2024

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:00

KPK Ungkap Pengadaan Lahan di Rorotan Selisih Harga Rp400 M

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:00

Anak Angkat Prabowo Masuk Daftar Usulan Gerindra jadi Cawagub Aceh

Kamis, 27 Juni 2024 | 16:46

Politikus PAN Terancam Sanksi jika Terlibat Judi Online

Kamis, 27 Juni 2024 | 16:40

Selengkapnya