Berita

Petahana Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko/Istimewa

Politik

Pilkada Ngawi 2024

Paslon OK Siap Rangkul Semua Partai

MINGGU, 02 JUNI 2024 | 06:22 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Semua partai akan berusaha dirangkul oleh pasangan Ony Anwar dan Dwi Rianto Jatmiko (OK) selaku pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Ngawi pada Pilkada 2024.

Hal ini disampaikan Antok, sapaan akrab dari Dwi Rianto Jatmiko, yang saat ini menjabat Wakil Bupati Ngawi kepada Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (1/6).

Antok menegaskan, semua partai politik baik yang mendapat kursi maupun tidak di DPRD Ngawi akan dirangkul semua. Artinya semua partai diajak koordinasi secara politik menyesuaikan garis partai masing-masing.


"Semua partai yang dapat kursi atau tidak ke depan akan kita rangkul semua pokoknya jangan khawatir. Artinya akan berproses sesuai mekanismenya," terang Antok.

Antok yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDIP Ngawi ini menambahkan, sampai saat ini pihaknya sudah mendapatkan surat rekomendasi dari PKB. Sementara parpol lain akan menyusul jika sudah melalui tahapan seperti uji kelayakan dan kepatutan (UKK) dari masing-masing partai.

"Koordinasi dengan lintas partai dipastikan akan sama persis pada Pilkada lima tahun lalu," jelasnya.

Pada Pilkada 2020 lalu, pasangan OK mendapat 471.082 suara atau 94,42 persen, sedangkan kotak kosong mendapat 27.831 suara atau 5,58 persen.

"Kita bersama OK akan selalu komitmen membangun Kabupaten Ngawi ini. Dengan begitu koordinasi maupun pembicaraan politik jelas akan kita lakukan dengan semua partai tidak ada yang tertinggal," pungkas Antok.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya