Berita

Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan meninjau pengisian gas 3 Kg di Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE)/Ist

Bisnis

Pantau SPBE Cimahi, Kemendag: Pengawasan Sudah Bagus

SABTU, 01 JUNI 2024 | 14:48 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Gerak cepat Pertamina Patra Niaga dalam melakukan pengawasan isi LPG 3 Kg di Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) diapresiasi Kementerian Perdagangan RI.

Hal itu disampaikan langsung oleh Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan saat meninjau SPBE PT Bajubang Gasindo, Cimahi, Jawa Barat, Sabtu (1/6).

Dikatakan Zulhas, sapaan Mendag, Pertamina Patra Niaga telah melakukan pengawasan lebih sistematis dan ketat. Dengan begitu, perbaikan tata kelola kian terlihat lebih baik.

“Saya lihat langsung di sana (SPBE). Tabung (gas) kalau sudah lama jadi karatan dan perlu repair. Kalau tidak di-repair dan dipaksa isi terus, ada yang sudah mengendap dan tidak bisa dipakai lagi, atau tabungnya berkarat dan timbangannya jadi berkurang,” kata Zulhas.

Ia juga mengapresiasi perbaikan SPBE dalam membersihkan hingga memperbaiki tabung LPG sebelum diisi ulang. Dengan begitu, takaran isi LPG bisa semakin akurat.

"Tadi saya lihat, di SPBE ini sudah bagus,” lanjut Ketua Umum PAN ini.

Sementara itu, Direktur Pemasaran Regional Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra menyebut pengecekan SPBE dilakukan dengan upaya kolaborasi antar stakeholder, termasuk Kemendag.

“Ini kolaborasi antara Kemendag, Kemen ESDM, dan Pertamina Patra Niaga untuk memberikan layanan yang lebih baik lagi," jelas Mars Ega.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

CASN jadi Korban Ketidakpastian Menteri PANRB

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:33

Sore Ini Prabowo Gelar Diskusi Panel Bareng Pimpinan Perguruan Tinggi

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:28

Pasar Masih Tegang, Yen dan Euro Tertekan oleh Dolar AS

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:21

Hendrik PH, Teman Seangkatan Teddy Masih Berpangkat Kapten

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:14

Emas Spot Berkilau di Tengah Ketidakpastian Tarif

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:07

Kegiatan di Vihara Kencana Langgar SKB Dua Menteri dan Perda Tibum

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:56

Bamus Betawi dan Bamus Suku Betawi Sama-sama Terima Hibah Rp8 Miliar

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:28

Febri Diansyah Harus Jaga Etika saat Bela Hasto

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:10

Kapolri Mutasi 1.255 Pati-Pamen, 10 Polwan Jabat Kapolres

Kamis, 13 Maret 2025 | 07:59

10 Kapolda Diganti, Siapa Saja?

Kamis, 13 Maret 2025 | 07:47

Selengkapnya