Berita

Gambar wajah Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden AS Joe Biden/Net

Dunia

Biden Juluki Putin "Tiran Brutal", Bersumpah Dukung Ukraina

SENIN, 27 MEI 2024 | 14:11 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Jelang pemilihan umum, Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengeluarkan komentar yang cukup kontroversial tentang Presiden Rusia, Vladimir Putin.

Dalam pidatonya di hadapan lulusan Akademi Militer AS di West Point pada Senin (27/5) Biden menyebut Putin sebagai sosok pemimpin tirani yang brutal karena invasinya di Ukraina.

"Kami berdiri melawan seorang pria yang saya kenal baik selama bertahun-tahun, seorang tiran yang brutal," ujarnya, seperti dimuat Al-Mayadeen.

Lebih lanjut, Biden menegaskan bahwa tidak ada tentara AS yang dikerahkan ke Ukraina, tetapi dukungan penuh untuk Kyiv tetap akan berlanjut.

“Tetapi kami berdiri teguh bersama Ukraina dan kami akan berdiri bersama mereka," tegas Biden.

Pernyataan Presiden AS itu muncul setelah pasukan Rusia meraih kemajuan di garis depan, terutama di wilayah Kharkiv.

Sementara itu, Ukraina telah mengintensifkan serangannya jauh ke dalam Rusia dengan menggunakan senjata yang disediakan Barat.

Awal bulan ini, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken dilaporkan mendesak sekutu Barat untuk membiarkan Ukraina menggunakan senjata Amerika sesuai keinginannya.

Namun, negara-negara Barat tetap berhati-hati agar tidak memicu bentrokan langsung antara koalisi dan Rusia, terutama dengan beberapa anggota koalisi yang menyatakan niat untuk mengerahkan pasukan di Ukraina.

Menanggapi meningkatnya permusuhan Barat, pekan lalu Rusia meluncurkan latihan militer tahap pertama untuk persiapan dan penggunaan senjata nuklir non-strategis, di distrik militer selatannya.

Sebuah pernyataan yang dikeluarkan oleh Kementerian Pertahanan Rusia menyebut uji coba itu ditujukan untuk mempersiapkan diri jika suatu saat kedaulatannya terancam.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya